Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sambut Ramadan, Danamon Group Serahkan Bantuan Sosial untuk UMKM hingga Korban Lalu Lintas

Grup Danamon juga menyerahkan bantuan sosial dalam beberapa bentuk bantuan.

Penulis: Ria anatasia
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Sambut Ramadan, Danamon Group Serahkan Bantuan Sosial untuk UMKM hingga Korban Lalu Lintas
Ria Anatasia/Tribunnews.com
Direktur Syariah Bank Danamon, Herry Hykmanto, Direktur Keuangan Adira Finance, l Dewa Made Susila, serta Chief Sales and Distribution Officer Adira Insurance. Auralusia Rimadiana secara simbolis menyerahkan bantuan sosial di Aston Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (10/5/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Danamon Group yakni Bank Danamon, Adira Finance dan Adira Insurance menggelar diskusi bertajuk “Dinamika Layanan Finansial Syariah di Indonesia" di Aston Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (10/5/2019).

Hadir sebagai pembicara yaitu Direktur Syariah Bank Danamon, Herry Hykmanto. Direktur Keuangan Adira Finance, l Dewa Made Susila, serta Chief Sales and Distribution Officer Adira Insurance. Auralusia Rimadiana. 

 Dalam kesempatan ini, ketiga perusahaan tersebut juga mengumumkan komitmen Danamon Group untuk mendorong bisnis syariah di tanah air. Salah satunya dengan meluncurkan produk untuk segmen pegawai perusahaan, yaitu Pembiayaan Pemilikan Rumah Syariah iB Akad MMQ, Produk Syariah Umrah dan Travellin Syariah.

"Kami sadar bahwa segmen keuangan syariah tumbuh dan punya potensi besar. Di kemudian hari bisnis berbasis syariah akan menjadi bagian penting dari bisnis keuangan," ujar Direktur Syariah Bank Danamon, Herry Hykmanto.

Dalam momen bulan Ramadan dan sebagai bentuk tanggung jawab sosial, Grup Danamon juga menyerahkan bantuan sosial dalam beberapa bentuk bantuan.

“Untuk Danamon Syariah, tercatat jumlah total bantuan sebesar Rp 70 juta, dimana bantuan tersebut diserahkan kepada Dompet Dhuafa dan LAZ Al Azhar Peduli Ummat (APU),” ujar Herry.

Sementarq Adira Finance secara simbolis memberikan dana kebajikan, berupa bantuan pengembangan UMKM di tiga kota yaitu, Tasikmalaya, Serang dan Jember sebesar Rp 250 juta.

Baca: Dorong Bisnis Syariah, Grup Danamon Luncurkan Berbagai Produk bagi Segmen Karyawan

Berita Rekomendasi

Bantuan tersebut disalurkan melalui Filantra yang merupakan lembaga kemanusiaan yang mengelola dana sosial masyarakat dan dana kemanusiaan melalui program pemberdayaan yang berkesinambungan.

Pada kesempatan yang sama, Adira Insurance Syariah juga turut memberikan donasi dari dana zakat perusahaan melalui Dompet Dhuafa dengan program Pemberdayaan Korban Lalu Lintas.

Program ini merupakan sinergi dengan program Corporate Social Responsibilty milik Adira Insurance yaitu I Wanna Get Home Safely! yang bertujuan untuk membantu korban lalu lintas agar dapat beraktivitas kembali, serta memberikan pelatihan agar mereka memiliki ketrampilan untuk mandiri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas