Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ada 13 Artis yang Melenggang ke DPR, Ini Dia Daftarnya

Dari 13 artis yang lolos, pemeran Doel dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan, Rano Karno, mendapat suara paling tinggi.

Editor: Sanusi
zoom-in Ada 13 Artis yang Melenggang ke DPR, Ini Dia Daftarnya
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Rano Karno saat ditemui di lokasi syuting Si Doel The Movie 2, Ciputat, Tanggerang Selatan, Rabu (12/12/2018). Ia menceritakan angan-angannya mengajak Iko Uwais terlibat dalam film sekuel Si Doel. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 13 artis Ibu Kota dinyatakan lolos sebagai anggota legislatif DPR RI periode 2019-2024.

Mereka ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai calon anggota legislatif terpilih melalui rapat pleno terbuka, Sabtu (31/8/2019).

Sejumlah artis yang lolos ke Senayan itu ada yang sebelumnya menjabat sebagai anggota DPR RI, ada pula yang baru terjun ke politik.

Mereka mencalonkan diri dari berbagai daerah pemilihan dan dari partai politik yang beragam.

Dari 13 artis yang lolos, pemeran Doel dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan, Rano Karno, mendapat suara paling tinggi.

Rano Karno unggul di daerah pemilihan Banten III dengan 274.294 suara.

Menyusul setelahnya, penyanyi yang menjadi pendatang baru dunia politik, Krisdayanti. Ia meraup suara 132.131 di daerah pemilihan Jawa Timur V.

Berita Rekomendasi

Selain 13 artis yang lolos, sejumlah artis juga dinyatakan tak berhasil melenggang ke Parlemen.

Mereka yang tidak lolos antara lain penyanyi Mulan Jameela yang maju dari Partai Gerindra, artis peran Kirana Larasati dari PDI Perjuangan, hingga artis peran Olla Ramlan.

Berikut 13 nama yang ditetapkan KPU lolos sebagai caleg terpilih:

1. Eko Hendro Purnomo (Eko Patrio)

Diusung Partai Amanat Nasional (PAN)

Dapil DKI Jakarta I

Perolehan suara 104.564

Halaman
1234
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas