Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta Veronica Koman, Aktif Sebar Konten Penyulut Amarah, Interpol Bakal Ikut Memburu

Deretan fakta Veronica Koman, tersangka kerusuhan asrama Papua, kerap unggah postingan provokatif hingga Polisi minta bantuan Interpol untuk mengejar

Editor: Putradi Pamungkas
zoom-in Fakta Veronica Koman, Aktif Sebar Konten Penyulut Amarah, Interpol Bakal Ikut Memburu
twitter.com/papua_satu
Veronica Koman 

TRIBUNNEWS.COM - Deretan fakta Veronica Koman, tersangka kerusuhan asrama Papua, kerap unggah postingan provokatif hingga Polisi minta bantuan Interpol untuk mengejarnya.

Polri bakal bekerja sama dengan Interpol untuk melacak keberadaan aktivis Veronica Koman (VK).

Sosok Veronica Koman kini diduga tengah berada di luar negeri.

Seperti diketahui, Veronica Koman ditetapkan sebagai tersangka akibat provokasi yang dilakukannya melalui media sosial terkait Papua.

"Kalau VK kan masih WNI.

Karena keberadaannya di luar negeri, maka nanti dari Interpol akan membantu untuk melacak yang bersangkutan, sekaligus untuk proses penegakan hukumnya," tutur Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Dedi Prasetyo di Gedung Bareskrim Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (4/9/2019), dikutip dari Kompas.com.

Menurut keterangan polisi, konten yang disebarkan Veronica bersifat provokatif dan berita bohong atau hoaks.

BERITA REKOMENDASI

Saat ini, penyidik Polda Jawa Timur bersama Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri masih mendalami jejak digital VK.

Berdasarkan hasil sementara, sebagian konten diduga disebarkan dari Jakarta dan sebagian di luar negeri.

"Ada beberapa jejak digital yang masih didalami, masih ada yang didalami di Jakarta dan beberapa yang memang ada di luar negeri.

BACA SELENGKAPNYA>>>

Sumber: TribunnewsWiki
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas