Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolda Metro Janji Tindak Tegas Polisi yang Terlibat Narkoba

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Gatot Eddy Pramono, berjanji akan menindak tegas anggotanya yang terbukti menggunakan narkotika.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Kapolda Metro Janji Tindak Tegas Polisi yang Terlibat Narkoba
Tribunnews.com/ Danang Triatmojo
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Gatot Eddy Pramono. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Gatot Eddy Pramono, berjanji akan menindak tegas anggotanya yang terbukti menggunakan narkotika.

Dirinya menegaskan anggota yang terbukti menyalahgunakan narkotika akan langsung ditindak oleh Propam.

"Kemudian terkait narkoba, tidak ada anggota yang coba-coba menggunakan narkoba apalagi sebagai pengedar narkoba," ujar Gatot di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (11/9/2019).

Baca: Viral Video Aparat TNI Bentrok dengan Warga di Kebumen, Ganjar Pranowo Beri Respons

Baca: Hamzad Ngonthel 7 Hari dari Malang ke Purbalingga untuk Kunjungi Tempat Lahir Jenderal Soedirman

Baca: Dian Sastro Cerita Pernah Didiamkan Suaminya Hingga Dua Hari karena Rambut

Gatot menyampaikan hal itu dalam sambutannya di acara apel pagi pemberian penghargaan kepada anggota polisi di Polda Metro Jaya.

Dirinya menegaskan para anggotannya yang kedapatan menyalahgunakan narkotika akan langsung diserahkan ke Propam Polda Metro Jaya untuk ditindak.

"Sudah jelas dalam aturan kita kalau itu ada anggota yang coba-coba gunakan narkoba, Propam mana Propam," tegas Gatot.

Berita Rekomendasi

Gatot memastikan jika anggotanya kedapatan ada yang menggunakan, sangsi pidana akan tetap dikenakan kepada anggota polisi tersebut.

"Mau nggak mau, suka nggak suka kita tindak dengan hukum. Apapun yang terlibat narkoba proses hukum pidana jangan main-main tolong sampaikan ke anggota, ke petugas kita semua di sini," pungkas Gatot.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas