Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Video Mencekam Pengendara Melaju di Tengah Kabut Asap Pekat Karhutla Banjarbaru, Klakson Bersahutan

Kebakaran hutan dan lahan telah mengancam sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan dalam beberapa pekan ini. Ini potret mencekamnya warga beraktivitas.

Editor: Lailatun Niqmah
zoom-in Video Mencekam Pengendara Melaju di Tengah Kabut Asap Pekat Karhutla Banjarbaru, Klakson Bersahutan
Tribunkaltim.co/ Nevrianto Hardi Prasetyo
DISELIMUTI KABUT ASAP-Kondisi udara di sekitar Bandara APT Pranoto Jalan Poros Samarinda Bontang Samarinda Utara tampak diselimuti kabut asap, Minggu(15/9/2019).Tampak di area apron Bandara pesawat Batik Air dan Garuda Indonesia nyaris tertutup kabut asap. 

TRIBUNNEWS.COM - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) telah mengancam sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan dalam beberapa pekan ini.

Kebakaran hutan dan lahan itu telah mengancam dengan dampak yang sangat besar.

Yakni kabut asap pekat dampak kebakaran hutan dan lahan memengaruhi aktivitas masyarakat.

Kabut asap yang ditimbulkan dari kebakaran lahan disejumlah titik di Kalsel, Sabtu (7/9/2019).
Kabut asap yang ditimbulkan dari kebakaran lahan disejumlah titik di Kalsel, Sabtu (7/9/2019). (KOMPAS.com/ANDI MUHAMMAD HASWAR)

Baca: Reaksi Tito Karnavian Lihat Kepungan Kabut Asap Karhutla di Riau: Yang Kebun, Kok Tidak Terbakar?

Sebuah video memperlihatkan bagaimana mencekamnya masyarakat di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, mengemudi dengan jarak pandang yang sangat terbatas.

Dikutip TribunWow.com dari akun Twitter @yandachitta, Sabtu (14/9/2019), memperlihatkan bagaimana warga beraktivitas di tengah asap pekat.

Dalam video itu tampak perekam sedang melaju menggunakan motor di tengah asap tebal.

Tak sendiri, tampak juga sejumlah pengendara lain di depannya yang melaju dengan perlahan.

Berita Rekomendasi

Dari dalam video tersebut terdengar suara klakson bersahutan berulang kali agar tak bertabrakan dengan arus berlawanan.

"Enggak kelihatan, enggak kelihatan," ujar perekam.

Video itu memperlihatkan seorang pengendara yang berada di arus berlawanan terlihat samar-samar.

BACA SELENGKAPNYA>>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas