Video Barisan Mahasiswa Padati Stasiun Manggarai, Penumpang Kereta Tepuk Tangan
Para mahasiswa itu tampak memadati Stasiun Manggarai, kemudian para penumpang yang melihat ramai tepuk tangan.
Editor: TribunnewsBogor.com
TRIBUNNEWS.COM -- Demo Mahasiswa yang dilakukan di depan Gedung DPR RI dan beberapa wilayah lainnya hari ini Selasa (24/9/2019) menyita perhatian publik.
Mengapa tidak, ribuan Mahasiswa turun ke jalan untuk menyuarakan aksi tolak RKUHP dan revisi UU KPK.
Tak hanya melakukan aksi di wilayah masing-masing.
Banyak juga Mahasiswa dari berbagai daerah datang ke Jakarta dan menuju ke gedung DPR RI.
Perjalanan para Mahasiswa itu banyak dibagikan oleh netizen di media sosial.
Pergerakan para Mahasiswa terlihat di beberapa titik seperti stasiun hingga terminal.
Di antaranya di Stasiun Manggarai yang tampak dipadati para Mahasiswa yang akan menuju ke gedung DPR RI.
Para Mahasiswa ini tampak berjalan di koridor stasiun dan disambut oleh para pengguna kereta lainnya.
Bahkan, mereka mendapat tepuk tangan dari pengguna kereta sebagai bentuk dukungan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.