5 Kesaksian Warga Detik-detik Bom Meledak di Polrestabes Medan, Panik Berdesakan dan Rumah Bergetar
Masyarakat yang tengah mengunjungi Markas Polrestabes Medan menjadi saksi dalam peristiwa bom yang diduga bunuh diri.
Editor: Roifah Dzatu Azmah
TRIBUNNEWS.COM - Masyarakat yang tengah mengunjungi Markas Polrestabes Medan menjadi saksi dalam peristiwa bom yang diduga bunuh diri.
Diketahui bom meledak di halaman parkir Mapolrestabes Medan Sumatera Utara, Rabu (13/11/2019) pagi.
Saat peristiwa bom meledak terjadi, banyak pula masyarakat yang mengurus SKCK untuk penerimaan CPNS.
• Saat Bom Meledak di Polrestabes Medan, Masyarakat Banyak yang Buat SKCK, Suasana Jadi Mencekam
Berikut sejumlah kesaksian yang diberikan masyarakat yang dirangkum TribunPapua.com dari merasa dirinya terangkat hingga kecemasan melarikan diri.
1. Terasa Terangkat
Dikutip TribunPapua.com dari Kompas.com, Rabu (13/11/2019), Lila, seorang warga yang berada di lokasi menuturkan kesaksiannya.
Ia saat itu tengah menunggu untuk mengambil SKCK yang tengah diproses oleh polisi.
Lila saat itu yang awalnya berada di ruang tunggu SKCK, keluar untuk bertelepon dengan keluarganya.
Tiba-tiba disebutkan Lila, ada ledakan yang sangat kuat hingga menurutnya ia seperti terangkat.
"Ledakan terasa sampai saya terangkat. Pas kejadian Saya lagi nyantai dan tiba-tiba seperti terangkat. Saya langsung engeh (sadar) ini bom," ungkap Lila.