Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIRAL Video Warga Histeris saat Eksekusi Tanah Tol Riau: Pak Jokowi Katanya Ganti Untung

Sebuah video berisi seorang ibu histeris minta pertolongan kepada Presiden Jokowi terkait pembebasan lahan miliknya di Kabupaten Siak Provinsi Riau.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in VIRAL Video Warga Histeris saat Eksekusi Tanah Tol Riau: Pak Jokowi Katanya Ganti Untung
Tangkap Layar Twitter @RizmaWidiono
Sebuah video berisi seorang ibu histeris minta pertolongan kepada Presiden Jokowi terkait pembebasan lahan miliknya di Kabupaten Siak Provinsi Riau. 

Dalam video tersebut, sang ibu meminta keadilan atas tanah yang ia miliki.

"Saya dikasih janji palsu selama ini, 18 ribu nilai sertifikat tanah saya.

Lahan saya kena 5 hektare.

Saya sudah bilang tidak menuntut banyak.

Saya hanya meminta apa yang diputuskan PN Siak.

Tapi semuanya pembohong," uajr ibu yang mengenakan kaos merah muda sembari terus menangis.

Tampak, beberapa polisi wanita berada di sekitarnya.

Berita Rekomendasi

Terlihat pula warga lain yang menyaksikan eksekusi tanah tersebut.

"Tolong saya Pak Jokowi, harga tanah di sini lebih mahal tempe, lebih mahal bakso.

Mengurus sertifikat tidak murah dulu saya lakukan," ucapnya.

Ibu tersebut mengaku sudah mengupayakan sedemikian rupa agar mendapat keadilan akan haknya.

"Saya sudah lakukan segala upaya, tidak pernah diajak mufakat.

Pihak-pihak mereka secara langsung yang menentukan harga.

Tanah ibu sekian, tanah ibu sekian.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas