Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Singkat Syamsuddin Haris, Anggota Dewan Pengawas KPK yang Dilantik Presiden Jokowi

Dewan Pengawas KPK sudah dilantik oleh Presiden Joko Widodo. Simak Profil Anggota Dewan Pengawas KPK berikut Ini:

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Profil Singkat Syamsuddin Haris, Anggota Dewan Pengawas KPK yang Dilantik Presiden Jokowi
Theresia Felisiani/Tribunnews.com
Peneliti Senior Pusat Penelitian Politik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Syamsuddin Haris? dan istri 

TRIBUNNEWS.COM - Peneliti Senior Pusat Penelitian Politik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Syamsuddin Haris ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Syamsuddin hadir di Komplek Istana Kepresidenan Jakarta mengenakan setelah jas dan celanan panjang warna hitam.

Ia nampak memadukan kemeja putih dengan dasi berwarna merah.

Lalu, siapa Syamsuddin Haris?

Simak profil singkat Syamsuddin Haris yang Tribunnews rangkum dari berbagai sumber berikut ini :

Syamsuddin Haris adalah peneliti senior pada Pusat Penelitian Politik (P2P) LIPI.

Ia adalah Profesor Riset bidang perkembangan politik Indonesia.

Berita Rekomendasi

Dilansir dari portal politik.lipi.go.id. Syamsuddin merupakan doktor ilmu politik yang juga menjabat Kepala Pusat Penelitian Politik (P2P) LIPI.

Pria tersebut lahir di Bima, Nusa Tenggara Barat, 9 Oktober 1957.

Syamsuddin menikah dengan Rochmawati.

Peneliti bidang sosial-budaya pada Pusat Penelitian Kemasyarakatan dan Kebudayaan (PMB) LIPI dikaruniai dua orang puteri, Ayu Susanti Aditya dan Diah Fanny Amalia.

Selain menjadi peneliti, lulusan FISIP Universitas Nasional (S-1) dan FISIP UI (S-2 dan S-3) ini mengajar pada Program Pasca-Sarjana Ilmu Politik pada FISIP Universitas Nasional (UNAS).

Ia juga mengajar di program Pasca-Sarjana Komunikasi pada FISIP Universitas Indonesia (UI).

Dewan Pengawas KPK yang baru saja ditunjuk ini juga aktif dalam organisasi profesi kalangan sarjana/ahli politik, yakni Asosiasi Ilmu Politik Indonesia (AIPI).

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas