Japek Masih Macet, Menteri Basuki dan Budi Serahkan Urusan ke Kakorlantas
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyerahkan urusan macet tersebut kepada Kakorlantas Polri.
Penulis: Ria anatasia
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ria Anatasia
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kemacetan terjadi di ruas tol Jakarta-Cikampek meski jalan tol layang Jakarta-Cikampek II telah dibuka selama arus mudik Natal 2019 ini.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyerahkan urusan macet tersebut kepada Kakorlantas Polri.
"Kalau macet itu urusan polisi, urusan pak kakorlantas kan traffic management. Katanya dibuka satu jalur kan," kata Basuki usai menghadiri acara Penganugerahan Revolusi Mental di Gedung BPPT, Jakarta Pusat, Sabtu (21/12/2019).
Basuki menjelaskan, ranah kementeriannya hanya dalam memastikan keamanan konstruksi dan struktur jalan, khususnya di tol layang sepanjang 36,4 kilometer itu.
"Kalau dibilang aman ya aman. Sudah laik fungsi dan uji beban strukturnya aman," ucapnya.
Baca: Kakorlantas Prediksi Tidak Ada Kepadatan Kendaraan di Tol Japek Jelang Malam
Senada dengan Basuki, Menhub Budi Karya mengatakan masalah kemacetan dan manajemen lalu lintas di ruas tol tersebut diserahkan ke Kakorlantas Polri sebagai koordinator di lapangan.
"Saya serahkan ke kakorlantas seperti tadi di Cipali satu arah. Jadi manajemennya berkaitannya dengan apa yang terjadi di lapangan," kata Budi Karya di Stasiun Pasar Senen, Sabtu (21/12/2019).
Menurutnya, langkah Korlantas untuk menutup tol layang Japek untuk sementara sudah tepat. "Kalau mereka kelamaan di atas kan risiko ya misalnya habis bahan bakar, kelaperan, belum lagi pusing. Jadi agak sulit," kata Budi.
"Jadi saya setuju untuk dikurangi supaya lancar sebab tadi hampir 2 jam (jarak tempuh akibat macet), padahal idealnya 1 jam. Jadi memang selayaknya ditutup dan di bawah ada contra flow," sambungnya.
Diberitakan sebelumnya, akses masuk menuju Jalan Tol Japek II Elevated dari arah Cawang sempat ditutup sementara oleh Kepolisian pada pukul 12.00-12.10 WIB (selama 10 menit) dan pukul 13.30-13.50 WIB (selama 20 menit). Penutupan jalan tol tersebut bersifat situasional dan sepenuhnya atas diskresi Kepolisian.
Corporate Communication & Community PT Jasa Marga (Persero) Tbk Dwimawan Heru mengatakan, saat ini kondisi lalu lintas Japek II Elevated arah Cikampek cenderung normal, akses masuk arah Cikampek di Simpang Susun Cikunir nihil antrean.
"Jasa Marga memastikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) II Elevated arah Cikampek beroperasi normal," katanya.
Sementara itu terpantau kepadatan pada akses keluar Km 47-48 dampak pertemuan dengan lalu lintas Japek eksisting.
Foto 1: Menteri PUPR Basuki Hadimuljono usai menghadiri acara Penganugerahan Revolusi Mental di Gedung BPPT, Jakarta Pusat, Sabtu (21/12/2019).
Foto 2: Menhub Budi Karya di Stasiun Pasar Senen, Sabtu (21/12/2019).