Dahnil Anzar Kenang Sosok Mendiang Yunahar Ilyas Ketua PP Muhammadiyah: Beliau Ulama Alim dan Lurus
Dahnil Anzar Simanjuntak mengenang mendiang Yunahar Ilyas, Ketua PP Muhammadiyah yang tutup usia. Almarhum disebut merupakan ulama alim dan lurus.
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Mantan Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak mengenang mendiang Yunahar Ilyas, Ketua PP Muhammadiyah yang tutup usia, Kamis (2/1/2020).
Yunahar Ilyas meninggal pada pukul 23.47 WIB di RS Sarjito Yogyakarta .
Dahnil Anzar melalui akun Twitter pribadinya, @Dahnilanzar, membagikan kenangan bersama almarhum.
Dahnil Anzar bersaksi almarhum merupakan ulama alim dan lurus dalam setiap kata dan laku.
"InsyaaAllah beliau Husnul Khotimah. Saya bersaksi beliau adl ulama nan sangat alim dan lurus dalam setiap kata dan laku. Selamat jalan Buya Yun," ujarnya.
Melalui cuitan lain, Dahnil Anzar menyebut kerap membaca buku-buku almarhum.
Juru Bicara Menteri Pertahanan Prabowo Subianto tersebut juga mengungkapkan pengajian yang disampaikan mendiang mencerahkan.
"Indonesia kembali berduka, kita kehilangan Ulama nan lurus, Buya Prof Yunahar Ilyas, beliau adl Wakil Ketua Umum MUI dan juga ulama Muhammadiyah."
"Ulama ahli tafsir Al Quran ini adl salah satu ulama yg buku2-nya rajin sy baca, pengajian2nya selalu mencerahkan," ujarnya.
Bagikan Kenangan
Dahnil Anzar lantas membagikan kenangannya bersama Yunahar Ilyas.
Kenangan yang dibagikan Dahnil Anzar adalah cikal bakal bersama Yunahar Ilyas membuat perkumpulan Ulama Muda Muhammadiyah.
"2017 yang lalu saya berdiskusi dan mohon restu dengan Buya Prof Yunahar Ilyas untuk membuat Perkumpulan baru bagi Ulama2 Muda Muhammadiyah, yg kemudian menyelenggarakan Kongres Ulama Muda Muhammadiyah yg menghasilkan Tausiyah Kebangsaan pada 2017 lalu," ujarnya.
Dahnil Anzar kemudian membagikan foto kenangan bersama almarhum saat Kongres Ulama Muhammadiyah 2018 silam.