Baru Lulus Diploma dan Sarjana? Ini Ada Lowongan di BPJS Kesehatan
Ada 10 formasi lowongan kerja yang dibuka oleh BPJS Ketenagakerjaan. Mulai dari Penata Madya SDM hingga Penata Madya Keuangan dan IT.
Editor: Fajar Anjungroso
![Baru Lulus Diploma dan Sarjana? Ini Ada Lowongan di BPJS Kesehatan](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/dampak-kenaikan-iuran-bpjs-kesehatan_20191105_220744.jpg)
TRIBUNNEWS.COM - BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek membuka lowongan pekerjaan untuk Diploma (D3) dan Sarjana (S1).
Ada 10 formasi lowongan kerja yang dibuka oleh BPJS Ketenagakerjaan. Mulai dari Penata Madya SDM hingga Penata Madya Keuangan dan IT.
Syarat umum diantaranya yakni belum menikah dan bukan merupakan anak, saudara kandung, saudara ipar dari karyawan aktif BPJS Ketenagakerjaan.
Selajutnya bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja Kantor Cabang Perintis BPJS Ketenagakerjaan dan bersedia tidak menikah selama 1 tahun pertama masa ikatan kerja
Informasi lengkap bisa dilihat di https://rekrutmen.bpjsketenagakerjaan.go.id/.
Dikutip dari laman resmi BPJS Ketenagakerjaan, registrasi pendaftaran dilakukan secara online mulai 18-26 Januari 2020.
Berikut formasi dan beberapa syaratnya:
1. PENATA MADYA SDM (SDM)
Persyaratan
1. Pendidikan S1 program studi yang relevan, diutamakan dari program studi Manajemen SDM, Hukum, atau Psikologi
2. Berasal dari perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B
3. IPK minimal 2.75 Skala 4.00
4. Usia : Belum berulang tahun yang ke 27 pada tanggal 31 Desember 2020
5. Belum menikah
Baca: DPR Kecewa Pemerintah Tak Punya Solusi Atasi Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan
2. PENATA MADYA UMUM (PMU)
Persyaratan
1. Pendidikan D3 Seluruh Jurusan
2. Berasal dari perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B
3. IPK minimal 2.75 Skala 4.00
4. Usia : Belum berulang tahun yang ke 25 pada tanggal 31 Desember 2020
5. Belum menikah
3. PELAYANAN DAN PEMASARAN (PEP)
Persyaratan
1. Pendidikan S1 seluruh Jurusan
2. Berasal dari perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B
3. IPK minimal 2.75 Skala 4.00
4. Diutamakan memiliki pengalaman kerja pada bidang pemasaran atau pelayanan
5. Usia : Belum berulang tahun yang ke 27 pada tanggal 31 Desember 2020
6. Belum menikah
4. PENATA MADYA KEUANGAN (KEU)