Delay Informasi Keberadaan Harun Masiku, Yasonna Laoly Copot Dirjen Imigrasi dan Direktur Sisdik
Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Yasonna Laoly mencopot Direktur Jenderal Imgirasi Ronny Franky Sompie, Selasa (28/1/2020).
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Daryono
Akibatnya, kedatangan Harun Masiku di Terminal 2F tidak langsung masuk ke server.
Setelah mengetahui ada kesalahan, pihaknya lantas mengonfirmasi kepada Dirjen Imigrasi.
Hal itu dilakukan untuk mengecek server informasi Terminal 2F yang mengalami keterlambatan.
Diberitakan sebelumnya, Yasonna menyebut bahwa Harun Masiku masih berada di luar negeri setelah terbang ke Singapura pada 6 Januari 2020 lalu.
Namun, pada Rabu (22/1/2020), Dirjen Imigrasi mengakui, bahwa Harun Masiku telah tiba di Indonesia pada Selasa (7/1/2020).
Lantaran informasi itu, Indonesia Corruption Watch (ICW) bersama koalisi masyarakat sipil antikorupsi melaporkan Yasonna ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Peneliti ICW Ramadhana menyatakan, Yasonna dilaporkan atas dugaan merintangi penyelidikan terkait simpang siurnya keberadaan Harun Masiku.
Sebagian artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Yasonna Copot Ronny Sompie dari Jabatan Dirjen Imigrasi"
(Tribunnews.com/Nanda Lusiana Saputri) (Kompas.com/Rakhmat Nur Hakim)