Viral Diduga WNI Pukul KO Pria Rasis di Amerika, Kemenlu: Kita Belum Dapat Mengkonfirmasi
Sebuah video yang merekam seseorang yang diduga warga negara Indonesia memukul KO pemuda kulit putih di jalanan viral di media sosial.
Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah video yang merekam seseorang yang diduga warga negara Indonesia memukul KO pemuda kulit putih di jalanan viral di media sosial.
Kabarnya peristiwa tersebut terjadi di wilayah Amerika Serikat (AS).
Dalam video yang diunggah @Hustle_NBA memperlihatkan seorang pemuda etnis Asia diserang pemuda kulit putih.
Awalnya pria berkemeja hitam yang disebut-sebut mahasiswa Indonesia terlihat diprovokasi terlebih dahulu oleh pria kulit putih tersebut.
Baca: Terkesan Selalu Bela Suaminya, KD Akhirnya Bongkar Tabiat Asli Raul Lemos yang Buatnya Tak Berdaya
Pria kulit putih yang mengenakan kaos abu-abu itu terdengar melontarkan kata-kata rasis yang mengancam pemuda tersebut.
Berusaha menghindar, si pria kulit putih malah makin memprovokasi dengan menendang si pria berkemeja hitam dan memojokkannya hingga ke tengah jalan.
Tidak terima ditendang 2 kali, akhirnya pria berkemeja hitam meladeni pria kulit putih dan memukulnya hingga KO di tengah jalan.
Namun, pria berkemaja hitam membantunya pria berkulit putih itu untuk bangun.
Baca: WNI di Luar Negeri yang Positif Covid-19 Mencapai 1.019 Orang, Sembuh 607
Salah satu posting di Twitter atas nama @henrysubiakto mengklaim pria yang diserang tersebut adalah mahasiswa asal Indonesia yang sejak SMA biasa tawuran
Bahkan ada yang mengklaim pria yang diserang tersebut adalah mahasiswa asal Indonesia dari suatu daerah.
Baca: Dua ABK WNI Nekat Loncat dari Kapal China, Mengaku Tak Betah hingga Belum Terima Gaji
Tetapi klaim tersebut belum dapat dikonfirmasi kebenarannya.
Kementerian Luar Negeri lewat Direktur Perlindungan WNI (PWNI), Judha Nugraha mengatakan pihaknya belum bisa memastikan kebenaran bahwa pemuda berkemeja hitam tersebut merupakan WNI.
“Jadi kami telah melakukan koordinasi kepada seluruh perwakilan kita yang ada di Amerika Serikat untuk melakukan pendalaman terhadap video tersebut yang bahkan di sosmed disebutkan bahwa salah satu pihak yang berkelahi tersebut adalah warga negara Indonesia bahkan disebutkan berasal dari salah satu daerah di Indonesia,” ujar Judha dalam konferensi pers, Rabu (10/6/2020).
Hingga kini pihaknya masih terus berupaya mengumpulkan informasi terkait video tersebut.
“Dapat kami sampaikan bahwa berdasarkan pendalaman yang dilakukan oleh seluruh perwakilan kita yang ada di Amerika bekerjasama dengan jaringan komunikasi Indonesia yang ada di sana hingga saat ini kita tidak dapat mengkonfirmasi bahwa yang bersangkutan adalah warga negara Indonesia,” katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.