Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

SBY Memilih Simpan Pendapatnya Soal RUU HIP : Agar Politik Tak Semakin Panas

Presiden keenam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY menanggapi polemik soal Rancangan Undang-Undang Haluan Ideologi Pancasila

Editor: TribunnewsBogor.com
zoom-in SBY Memilih Simpan Pendapatnya Soal RUU HIP : Agar Politik Tak Semakin Panas
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono memberikan paparan saat Refleksi Pergantian Tahun Partai Demokrat di Jakarta, Rabu (11/12/2019) malam. Dalam Pidatonya, SBY menegaskan Partai Demokrat akan mendukung kerja pemerintah meskipun partainya ada di luar pemerintahan. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM -- Presiden keenam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY menanggapi polemik soal Rancangan Undang-Undang Haluan Ideologi Pancasila ( HIP ).

Tanggapan SBY soal RUU HIP ini ditulis lewat akun Twitternya yang sudah terverifikasi.

Cuitan tersebut juga membuat nama Pak SBY menjadi trending topik di Twitter.

Tanggapan soal RUU HIP ditulis SBY beberapa jam lalu pada Selasa (23/6/2020).

SBY mengaku mengikuti polemik RUU HIP di Indonesia.

Malahan SBY juga mengaku sudah mengkaji RUU HIP.

Meski demikian SBY memilih untuk menyimpan pendapatnya soal RUU HIP demi politik di Indonesia tidak semakin memanas.

BERITA REKOMENDASI

"Saya mengikuti hiruk pikuk sosial & politik seputar RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP).

Saya juga sudah membaca & mengkaji RUU tsb. Tentu ada pendapat & tanggapan saya.

Namun, lebih baik saya simpan agar politik tak semakin panas *SBY*" tulis SBY di Twitter.

Halaman Selanjutnya >>>>>>>>>>>>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas