PPDB Jakarta 2020 Jalur Prestasi Akademik Ditutup Pukul 15.00 WIB, Segera Akses ppdb.jakarta.go.id
Pendaftaran PPDB Jakarta 2020 untuk Jalur Prestasi Akademik dalam dan luar wilayah DKI di ppdb.jakarta.go.id berakhir hari ini, Jumat (3/7/2020).
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM – Pendaftaran PPDB Jakarta 2020 untuk Jalur Prestasi Akademik akan berakhir hari ini, Jumat (3/7/2020).
Jalur Prestasi Akademik Dalam DKI dan Luar wilayah DKI dibuka sejak Rabu, 1 Juli 2020 dan ditutup Jumat, 3 Juli 2020 pada pukul 15.00 WIB.
Peserta dapat melakukan pendaftaran PPDB dengan mengunjungi laman ppdb.jakarta.go.id.
Setelah pendaftaran dan proses seleksi, pengumumannya akan disampaikan melalui online pada Jumat, 3 Juli 2020, pukul 17.00 WIB.
Baca: Daftar PPDB Jakarta Jalur Prestasi Berakhir Besok Pukul 17.00 WIB, Segera Login ppdb.jakarta.go.id
Diketahui, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah membuka Pra-pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).
Dimulai sejak 11 Juni-3 Juli 2020, kecuali Minggu dan hari libur nasional.
Pendaftaran PPDB dilakukan secara daring dan serentak untuk semua jenjang Pendidikan, PAUD, SD, SMP hingga SMA/SMK.
Ketentuan PPDB Jakarta 2020 jalur Prestasi Akademik Dalam dan Luar DKI Jakarta:
1. Calon Peserta Didik Baru yang dapat mengikuti Jalur Prestasi Akademik adalah:
- Calon peserta didik baru yang berasal dari luar Provinsi DKI Jakarta.
2. PPDB Jalur Prestasi Akademik dilaksanakan pada jenjang SMP, SMA, dan SMK.
Berikut tahapan pelaksanaan PPDB DKI Jakarta, dilansir ppdb.jakarta.go.id:
Pra-pendaftaran
Calon peserta didik baru yang berdomisili dan asal sekolah Luar DKI Jakarta melakukan tahapan, sebagai berikut: