Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketika KASAL dan Wakapolri Kompak Berbagi Darah di HUT ke-32 AKABRI

Kasal dan Laksamana TNI Yudo Margono dan Wakapolri, Komjen Pol Gatot Eddy Pramono kompak berpartisipasi dalam aksi donor darah.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ketika KASAL dan Wakapolri Kompak Berbagi Darah di HUT ke-32 AKABRI
Tribunnews.com/Igman Ibrahim
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono dan Wakapolri, Komjen Pol Gatot Eddy Pramono kompak berpartisipasi dalam aksi donor darah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) ke-32 tahun. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada berbagai cara bagi TNI-Polri dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) ke-32 tahun.

Seperti yang dilakukan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono dan Wakapolri, Komjen Pol Gatot Eddy Pramono. Keduanya kompak berpartisipasi dalam aksi donor darah.

Kegiatan donor darah tersebut dilakukan di Mako Kolinlamil, Tanjung Periuk, Jakarta Utara. Aksi itu juga dalam rangka TNI-Polri peduli Covid-19.

Dari pengamatan Tribunnews, keduanya tampak kompak mengenakan seragam berwarna merah putih. Setibanya di Mako Kolinlamil, Gatot dan Yudo langsung menuju Gedung Laut Natuna 1 untuk melakukan donor darah.

Keduanya langsung berbaring di atas ranjang Velbed TNI untuk mendonorkan darahnya oleh sejumlah petugas medis. Ranjang kedua jenderal polisi dan TNI itu pun bersebelahan.

Terpantau, raut wajahnya pun tampak tenang saat prosesi donor darah yang berlangsung 10 menit tersebut. Usai melakukan donor darah, keduanya pun melepas kepergian bantuan sosial dari TNI-Polri untuk masyarakat yang terdampak Covid-19.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas