Naskah Khutbah Idul Adha 2020 di Rumah: Semangat Kurban Semangat Melawan Covid-19
Berikut contoh naskah khutbah Idul Adha 2020 di rumah berjudul Semangat Kurban Semangat Melawan Covid-19.
Penulis: Nuryanti
Editor: Sri Juliati
Dan kebersihan rumah serta lingkungan, dengan cara menyapu, mengepel, maupun menyemprotkan disinfektan.
Kedua, menjaga jarak dengan orang lain paling sedikit 1-2 meter, apalagi dengan orang yang tidak dikenal, yang sering disebut dengan social distancing dan physical distancing.
Hindari bersalaman, kecuali yakin tangan dalam keadaan bersih.
Ketiga, sering-seringlah di rumah, jangan pergi-pergi kalau tidak ada urusan penting.
Jika keluar rumah hendaknya selalu memakai masker dan membawa hand sanitizer.
Jauhi tempat-tempat keramaian dan kerumunan massa.
Mudah-mudahan dengan cara itu, Allah akan menjauhkan virus Corona dari kita.
Allah telah memberi peringatan,
Innallaaha laa yughayyiru maa bi qaumin hattaa yughayyiruu maa bi anfusihim,
"Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib setiap orang sampai mereka mau berusaha mengubah nasib mereka sendiri."
Allaahu Akbar, Allaahu Akbar, Laa Ilaaha illallaahu Allaahu Akbar, Allaahu Akbar wa lillaahil hamd.
Keluargaku terhebat yang dihebatkan oleh Allah.
Dalam menetapi kesabaran ini, jangan lupa pula, kita harus tetap memperhatikan nasib orang-orang dan saudara kita yang kekurangan dan mengalami kesulitan karena wabah Corona.
Kita harus selalu membantu mereka dengan tetap berinfak dan bersedekah dan jika mampu ditambah dengan berkurban.
Kita harus senanatiasa berbuat baik dan bertolong-menolong dengan sesama, karena hal itulah yang dikehendaki oleh Allah.
Camkan firman Allah ini,
Innallaaha ya’muru bil-’adli wal-ihsaani wa iitaa’i dzil -qurbaa wa yanhaa ‘anil-fahsyaa’i wal-munkari wal-baghy.
"Sesungguhnya Allah memberi perintah untuk berbuat adil, berbuat baik, memberi pada kerabat dan mencegah perbuatan keji, munkar dan permusuhan."
wa ta’aawanuu ‘alal-birri wat-taqwaa , saling tolonglah kamu dalam kebaikan dan taqwa.
Perhatikan juga sabda Nabi SAW,
Wallaahu fii ‘aunil-‘abdi maa kaanal -‘abdu fii ‘auni akhiih.
"Allah akan senantiasa menolong hamba-Nya selama hamba Allah itu senantiasa menolong sesamanya."
Allaahu Akbar, Allaahu Akbar, Laa Ilaaha illallaahu Allaahu Akbar, Allaahu Akbar wa lillaahil hamd.
Keluargaku terbaik yang selalu mendapat kebaikan dari Allah.
Akhirnya, marilah kita panjatkan doa kepada Allah agar apa yang kita harapkan dapat dikabulkan dan mendapat ridla dari Allah SWT.
Allaahummaghfir lil-mukminiina wal-mukminaat wal-muslimiina wal-muslimaat, alahyaa’i minhum wal-amwaat.
Allaahummaghfirlii wa liwaalidayya warhamhumaa kamaa rabbayaanii shaghiiraa.
Allaahumma innii a‘uudzubika minal-barashi wal-junuuni waljudzaami wa sayyi-il-asqaam.
Bismillaahi-lladzii laa yadlurru ma‘as-mihii syai-un fil-ardli wa laa fis-samaa-i wa Huwas-Samii‘ul-‘Aliim.
Rabbi adkhilnii mudkhala shidqin wa akhrijnii mukhraja shidqin waj’allii minladunka sulthaanan-nashiiraa.
Rabbij’alnii muqiimash-shalaati wa min dzurriyyatii, rabbanaa wa taqabbal-du’aa’. Rabbanaa aatinaa fid-dunyaa hasanah, wa fil-aakhirati hasanah, wa qinaa ‘adzaaban-naar. Walhamdu lillaahi rabbil-‘aalamiin.
Wassalamu ‘alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.
(Tribunnews.com/Nuryanti)