Pengusaha di Kelapa Gading Tewas Tertembak 4 Peluru, Pelaku Berjumlah Satu Orang
Pengusaha pelayaran, Sugianto (51), tewas tertembak peluru oleh orang tak dikenal di area ruko Royal Gading Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Editor: Melia Istighfaroh
TRIBUNJAKARTA.COM/GERALD LEONARDO AGUSTINO
Suasana di lokasi penembakan di ruko Royal Gading Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (13/8/2020).
TRIBUNNEWS.COM - Seorang pengusaha pelayaran tewas setelah mendapat 4 luka tembakan di area ruko Royal Gading Square, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Kamis (13/8/2020).
Sugianto (51) tewas dengan empat luka tembak di bagian punggung dan kepalanya.
Hal tersebut diketahui setelah hasil olah TKP yang dilakukan oleh polisi.
Terdapat empat selongsong peluru di dekat tubuh korban.
Warga setempat pun mengaku sempat mendengar suara letupan senjata api, namun tak mengetahui asal tembakan tersebut.
Sesaat setelah penembakan terjadi, sekuriti area ruko pun langsung bertindak.
Ketua RW 24 Pegangsaan Dua, Sukamto, saat ditemui di lokasi, mengatakan bahwa sekuriti ruko tersebut sempat berupaya mengejar pelaku.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.