Info Gelombang Tinggi BMKG Besok 11 Desember 2020: Waspada Perairan Selatan Jawa
BMKG rilis peringatan dini gelombang tinggi besok Jumat, 11 Desember 2020. Perairan Samudra Hindia Selatan Jawa Tengah NTB capai ketinggian hingga 6 m
Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG telah merilis peringatan dini gelombang tinggi besok Jumat, 11 Desember 2020.
Dikutip dari laman BMKG, dari peringatan gelombang tinggi tersebut disebutkan perairan-perairan yang berpeluang mencapai ketinggian mulai dari 1,25 meter hingga 6 meter.
Satu diantaranya adalah perairan Samudra Hindia Selatan Jawa tengah NTB yang mencapai ketinggian hingga 6 meter.
BMKG menjelaskan agar warga yang beraktivitas di sekitar area perairan lebih waspada.
Baca juga: Peringatan Dini BMKG Jumat, 11 Desember 2020: Waspada Cuaca Ekstrem di 20 Wilayah
Baca juga: Prakiraan Cuaca BMKG di 33 Kota Hari Ini, Kamis 10 Desember 2020: 4 Wilayah Dilanda Hujan Petir
Pusat Tekanan Rendah 1000 hPa terpantau di selatan Jawa dan sirkulasi angin terpantau di utara Aceh.
Pola angin di wilayah Indonesia pada umumnya bergerak dari Barat Daya – Barat Laut dengan kecepatan angin berkisar 6 - 30 knot. Kecepatan angin tertinggi terpantau di Perairan Selatan Lampung, Perairan Selatan Banten hingga Jawa Barat, Selat Sunda Bagian Selatan, Laut Natuna Utara, Laut Jawa, Perairan utara Jawa Tengah, dan Samudra Hindia Selatan Jawa.
Kondisi ini mengakibatkan peningkatan tinggi gelombang di sekitar wilayah tersebut.
Tinggi Gelombang 1.25 - 2.5 M Berpeluang Terjadi di:
- Perairan Utara Sabang
- Selat Sumba Bagian Barat
- Perairan Selatan P. Sumba - P. Sawu
- Laut Sawu Bagian Utara
- Selat Sumba Bagian Barat
- Perairan Kupang - P. Rote
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.