Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Program JKN-KIS Sangat Bermanfaat Bagi Ena

Alhamdulillah waktu itu proses lahiran saya lancar, saya dan anak-anak saya lahir dengan sehat dan selamat.

Editor: Content Writer
zoom-in Program JKN-KIS Sangat Bermanfaat Bagi Ena
Istimewa
Manfaat dari program ini turut pula dirasakan oleh Misla Nurhasanah (30), salah satunya adalah saat melahirkan sepasang anak kembar putra dan putri, beberapa tahun yang lalu.  

TRIBUNNEWS.COM - Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN-KIS) yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan merupakan salah satu program pemerintah untuk menjamin kesehatan masyarakatnya. Hingga saat ini telah banyak masyarakat yang merasakan secara langsung manfaat dari program ini saat mengakses fasilitas kesehatan. Manfaat dari program ini turut pula dirasakan oleh Misla Nurhasanah (30), salah satunya adalah saat melahirkan sepasang anak kembar putra dan putri, beberapa tahun yang lalu. 

"Alhamdulillah waktu itu proses lahiran saya lancar, saya dan anak-anak saya lahir dengan sehat dan selamat. Saya melahirkan dengan menggunakan kartu JKN-KIS jadi tidak perlu bayar apapun ke rumah sakit, padahal yang saya tahu biaya melahirkan sangatlah mahal. Cukup dengan menunjukkan kartu JKN-KIS saya sudah bisa mendapatkan pelayanan,” ucap perempuan yang biasa dipanggil Ena ini, Selasa (22/12).

Saat ini usia kedua putra dan putrinya yang diberi nama Adrian dan Adila memasuki umur 4 tahun. Ena mengaku setelah melahirkan, beberapa kali menggunakan kartu JKN-KIS untuk melakukan perawatan kedua anaknya di rumah sakit.

"Bukan hanya saat melahirkan, saya juga memanfaatkan program ini untuk kedua buah hati saya saat mengalami gangguan kesehatan. Saya merasa beruntung sekali telah menjadi peserta JKN-KIS, walaupun gaji suami rutin dipotong tiap bulannya yang penting kartu JKN-KIS saya selalu aktif dan kami mudah untuk ke puskesmas maupun ke rumah sakit," kata peserta yang terdaftar sebagai peserta Pekerja Penerima Upah (PPU) ini.

Ena juga bersyukur karena selama memanfaatkan kartu JKN-KIS, ia sama sekali belum pernah merasa dipersulit baik saat di puskesmas ataupun rumah sakit. Ia juga mengaku tidak pernah membayar apapun setelah mendapat pelayanan.

"Alhamdulillah berdasarkan pengalaman saya belum pernah dipersulit dan saya tidak membayar apapun karena semuanya sudah dijamin BPJS Kesehatan," ungkapnya.

Di penghujung perbincangan, Ena menyampaikan harapannya agar Program JKN-KIS tetap terus berjalan. Manfaat yang didapatkan akan hadirnya program pemerintah ini telah dirasakan langsung oleh masyarakat.

Berita Rekomendasi

"Semoga program ini dapat selamanya berjalan, program ini sangat membantu masyarakat secara langsung terutama bagi yang akan berobat baik ke puskesmas, klinik atau rumah sakit. Dan semoga kedepannya pelayanan lebih baik lagi," tutup perempuan berusia 30 tahun ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas