Hari Pers Nasional Diperingati Setiap Tanggal 9 Februari, Berikut Kumpulan Ucapan HPN 2021
Hari pers nasional diperingati setiap satu tahun sekali, yaitu pada tanggal 9 Februari, untuk merayakannya simak kumpulan ucapannya berikut ini.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Hari Pers Nasional diperingati setiap satu tahun sekali, yaitu pada tanggal 9 Februari.
Hari perayaan Pers Nasional ini merupakan aspirasi dari perjuangan wartawan dan pers Indonesia dalam memperoleh wadah dan wahana yang berlingkup nasional.
Dikutip dari pwi.or.id, pada 9 Februari 1946 mulai terbentuklah organisasi Persatuan Wartawan Indonesia, atau yang sering disingkat menjadi PWI.
Lahirnya PWI merupakan bukti perjuangan bangsa Indonesia dalam mempertahankan negara dari penjajahan.
Maka lahirnya surat kabar atau pers erat kaitannya dengan kisah perjuangan bangsa dalam mencapai kemerdekaan.
Hari Pers ini telah ditetapkan pertama kali pada 9 Februari 1985 oleh keputusan Presiden Soeharto.
Maka untuk merayakan Hari Pers Nasional tahun 2021, Ketua Dewan Pers Muhammad Nuh meminta kepada media dan seluruh insan pers di Indonesia untuk membangun optimisme masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
Menurutnya pers di setiap negara khususnya di Indonesia memegang peranan penting dalam perang melawan pandemi.
Baca juga: HPN 2021, Airlanga: Pers Harus Jadi Sarana Informasi Tepercaya di Tengah Pandemi
Baca juga: Ini Sejarah Hari Pers Nasional yang Jatuh pada 9 Februari, Lengkap dengan Ucapan HPN 2021
Dikutip dari voxytalksy.com, dan republicworld.com, berikut kumpulan ucapan Hari Pers Nasional 2021:
- Jangan biarkan siapa pun membungkam suara masyarakat dan rakyat. Berdiri bersama dan biarkan pers bebas pada hari ini.
- Selamat Hari Kebebasan Pers! Banyak jurnalis dan pers mempertaruhkan hidup mereka setiap hari untuk menyelamatkan dunia dengan mengungkap kebenaran pahit.
- Dukung pers dan selamat Hari Kebebasan Pers Sedunia!
Pena adalah pedang terkuat. Bicaralah dengan lantang dan berdiri bersama melawan masalah sosial.
- Harapan terbaik untuk kebebasan pers dunia ini. Selamat Hari Pers Sedunia !
- Pada Hari Kebebasan Pers ini, kita harus ingat bahwa kebebasan pers bukanlah tujuan itu sendiri, melainkan sarana untuk mewujudkan masyarakat yang bebas. Selamat Hari Pers Nasional!