Indonesia Akan Jadi Negara Pertama yang Terima Kepastian Pelaksanaan Haji 2021
Indonesia menjadi negara pertama yang mendapatkan info itu karena jemaah terbanyak yang melaksanakan haji di tanah suci tiap tahunnya.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Plt Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Khoirizi mengatakan Indonesia akan menjadi negara pertama yang mendapatkan kepastian dari Pemerintah Arab Saudi soal penyelenggaraan ibadah haji tahun ini.
Menurut Khoirizi, Duta Besar Arab Saudi Esam bin Ahmad bin 'Abid at Tsaqafi berjanji akan segera memberikan informasi terkait penyelenggaraan haji 2021 jika sudah ada keputusan.
"Kepada kami, Dubes menyampaikan bahwa Indonesia akan menjadi negara pertama yang menerima informasi kepastian haji," ujar Khoirizi melalui keterangan tertulis, Rabu (17/3/2021).
Khoirizi mengatakan Indonesia menjadi negara pertama yang mendapatkan karena jemaah terbanyak yang melaksanakan haji di tanah suci tiap tahunnya.
Baca juga: Viral Kabar Haji 2021 Berlangsung Normal, Kemenag: Hoaks
Sehingga Indonesia akan mendapatkan prioritas informasi mengenai pelaksanaan ibadah haji di masa pandemi Covid-19 ini.
"Mengingat jumlah jemaahnya terbesar di dunia," tutur Khoirizi.
Sebelumnya, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memastikan persiapan penyelenggaraan ibadah haji pada tahun ini tetap dilakukan.
Persiapan ini, menurut Yaqut tetap dilakukan Kemenag sambil menunggu kepastian dari Pemerintah Arab Saudi terkait penyelenggaraan ibadah haji pada tahun ini.
"Kepastian tunggu info resmi dari Saudi," ujar Yaqut melalui keterangan tertulis, Selasa (9/3/2021).