Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

FAKTA Sementara Terduga Teroris Serang Mabes Polri, Diduga Berjenis Kelamin Perempuan

Inilah fakta sementara Mabes Polri diserang terduga teroris. Berjenis kelamin perempuan dan dilumpuhkan di dekat ruangan Kapolri.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in FAKTA Sementara Terduga Teroris Serang Mabes Polri, Diduga Berjenis Kelamin Perempuan
Tangkap Layar KompasTV
Inilah fakta sementara Mabes Polri diserang terduga teroris. Berjenis kelamin perempuan dan dilumpuhkan di dekat ruangan Kapolri. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang terduga teroris nekat menerobos Mabes Polri di Jakarta, Rabu (31/3/2021).

Sempat terjadi baku tembak yang menewaskan terduga teroris tersebut.

Baku tembak terjadi di dekat ruangan Kapolri.

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 16.30 WIB.

Setelah peristiwa ini terjadi, penjagaan Mabes Polri pun diperketat.

Baca juga: Benda Diduga Map Kuning dan Pistol Tergeletak Disamping Terduga Teroris yang Ditembak di Mabes Polri

Baca juga: DETIK-DETIK Terduga Teroris Tewas Ditembak di Mabes Polri, Diduga Berjenis Kelamin Perempuan

Berikut sejumlah fakta sementara terduga teroris menerobos dan menyerang Mabes Polri sebagaimana dirangkum Tribunnews.com:

1. Berjenis kelamin perempuan

Terduga teroris yang menyerang Mabes Polri, Rabu (31/3/2021)
Terduga teroris yang menyerang Mabes Polri, Rabu (31/3/2021) (Tangkap layar YouTube Kompas TV Live)
Berita Rekomendasi

Terduga teroris yang menyerang Mabes Polri itu diduga berjenis kelamin perempuan.

Hal ini berdasarkan pakaian yang dikenakan.

Terduga teroris itu memakai baju hitam panjang dengan kain penutup kepala berwarna biru.

Baca juga: Detik-detik Terduga Teroris Terobos Mabes Polri Hingga Ditembak Petugas, Sempat Mondar-mandir

Baca juga: VIDEO: Detik-detik Terduga Teroris Ditembak Mati di Mabes Polri

2. Masuk lewat jalur pejalan kaki

Dalam laporan reporter KompasTV, pelaku diduga masuk ke Mabes Polri melalui jalur pejalan kaki.

Pintu tersebut berada di bagian belakang Mabes Polri.

Pada hari-hari biasa, pintu ini selalu dijaga ketat dan dilengkapi dengan metal detector di bagian dalam.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas