Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mahfud MD Sebut Ada Banyak Orang yang Takut RUU Perampasan Aset Disahkan

Mahfud MD menyebut ada pihak yang takut jika Rancangan Undang-undang (RUU) Perampasan Aset Tindak Pidana disahkan.

Penulis: Nuryanti
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Mahfud MD Sebut Ada Banyak Orang yang Takut RUU Perampasan Aset Disahkan
Tim Humas Kemenko Polhukam
Mahfud MD menyebut ada pihak yang takut jika Rancangan Undang-undang (RUU) Perampasan Aset Tindak Pidana disahkan. 

"Dari situ saya dengar banyak sekali orang-orang yang punya uang di rumahnya dalam bentuk dolar Singapura, dolar Amerika, yang kalau dalam UU ini menjadi tidak bisa dipakai," jelas Mahfud MD.

aset 2
Mahfud MD saat berbincang dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Jumat (2/4/2021).

Ia menyebut, banyak uang dari luar negeri digunakan untuk kepentingan ilegal.

"Banyak pengiriman uang yang dibawa dari luar negeri, dibawa ke dalam negeri untuk kepentingan ilegal," ujarnya.

"Laporan-laporan seperti itu banyak sebenarnya, tapi kita harus perbaiki pelan-pelan."

"Kita jangan sampai terus berhenti, karena ini penting," sambungnya.

Baca juga: Pemerintah akan Perpanjang Dana Otsus Papua, Mahfud MD Minta Pengawasan Lebih Diketatkan

Baca juga: JPU: Tidaklah Perlu Kambing-hitamkan Menko Polhukam Mahfud MD

Mahfud MD menyiapkan strategi jika ada pihak yang takut RUU tersebut disahkan menjadi Undang-undang.

"Strateginya saya menawarkan begitu Undang-undang berlaku, semua orang di Indonesia dipersilakan menitipkan uangnya di bank dan tidak ditanyakan asal-usulnya."

Berita Rekomendasi

"Tapi setelah uang itu disetorkan, harus mengikuti Undang-undang ini," imbuhnya.

(Tribunnews.com/Nuryanti)

Berita terkait RUU Perampasan Aset

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas