Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

DPP Barisan Muda Kosgoro 1957 Gelar Aksi Sosial Sepekan Berbagi

Bulan puasa merupakan bulan penuh berkah dimana sebagai sesama umat manusia dapat saling membantu satu sama lain. 

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in DPP Barisan Muda Kosgoro 1957 Gelar Aksi Sosial Sepekan Berbagi
istimewa
DPP Barisan Muda Kosgoro 1957 gelar aksi soal sepekan berbagi di Bulan Ramadan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bulan puasa merupakan bulan penuh berkah dimana sebagai sesama umat manusia dapat saling membantu satu sama lain. 

Momen penuh hikmah dan berkah ini dijadikan momem besar bagi DPP BMK 1957 untuk melakukan kegiatan sosial.

Selama sepekan di penghujung bulan suci ini pengurus DPP BMK 1957 bersama dengan DPD BMK 1957 DKI Jakarta melakukan "Aksi Sosial Sepekan Berbagi" yang dilaksanakan disejumlah titik di Ibukota.

Giat sosial ini sebagai bentuk kepedulian pemuda yang bernaung dalam Barisan Muda Kosgoro 1957.

Baca juga: Kuasa Hukum Rizieq Shihab Siap Gali Keterangan Saksi Terkait Perkara Hasil Tes Swab RS UMMI

Dalam sehari DPP BMK 1957 besama DPD BMK 1957 DKI Jakarta membagikan 200 nasi box di sejumlah Masjid di DKI Jakarta.

"Sesuai arahan dari Ketua Umum DPP BMK1957 dan semangat berbagi di bulan Suci Ramadhan kita akan melakukan giat ini sepekan penuh di berbagai wilayah di DKI Jakarta,” jelas Ketua DPP BMK1957 Rizky Maulana melalui keterangan tertulisnya, Rabu (5/5/2021). 

Rizky menjelaskan, kegiatan seperti ini akan selalu dilaksanakan oleh seluruh kader BMK 1957 diseluruh Indonesia, agar masyarakat dapat merasakan kehadiran kami  ditengah tengah mereka.

Baca juga: Viral Konser Musik di Pasar Minggu, 12 Saksi Diperiksa, Polisi Segera Gelar Perkara

Berita Rekomendasi

“Sesuai dengan Tri Dharma KOSGORO 1957 yaitu Pengabdian - Kerakyatan - Solidaritas, hari ini DPP BMK 1957 turun langsung dengan masyarakat khususnya di wilayah Kampung Dukuh Jakarta Timur melakukan Aksi Sosial sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat,” ujar Rizky  yang sekaligus menjadi Ketua Pelaksana kegiatan "Aksi Sosial: Sepekan Berbagi". 

Hal senada juga disampaikan oleh ketua DPD BMK'57 DKI jakarta M Omar Syarif saat bersama-sama dalam kegiatan tersebut.

Baca juga: Kemenkes Atur Waktu Observasi Vaksinasi Covid-19, Kini Hanya 15 Menit

"Kebanggan bagi kami selaku dapat ikut serta kegiatan yang di inisiasi oleh DPP BMK'57, kami selaku segenap pengurus DPD BMK 1957 DKI Jakarta siap mendukung dan siap berkolaborasi dengan seluruh kader BMK 1957 yang ada di DKI Jakarta untuk mendukung program mulia ini," ujarnya.

Adapun kegiatan ini dilaksanakan di Masjid AlBarkah, Kampung Dukuh, Jaktim, Al-mukhlisin, Radio Dalam Jaksel, Nurul iman, Radio Dalam Jaksel, Al bilal, Cempaka Baru Jakarta Pusat, Masjid Muhajirin di Jalan Kemayoran barat 4 kepu timur Jakpus, Masjid Jami Kebon Jeruk, Jakarta Barat. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas