Menteri Siti Nurbaya Berduka, Kepala Gakkum KLHK Jabalnusra Muhammad Nur Meninggal Dunia
Muhammad Nur disebut masih sempat mengoreksi dan menerbitkan rilis untuk kasus tumbuhan dan satwa liar (TSL).
Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami
TRIBUNNEWS.COM , JAKARTA - Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya tengah berduka, Minggu (9/7/2021).
Dia kehilangan salah satu rekan terbaiknya di KLHK yakni Muhammad Nur yang merupakan Kepala Balai Pengamanan dan Penegakan Hukum Wilayah Jawa, Bali dan Nusa Tenggara (Jabalnusra) dari Ditjen Penegakan Hukum (Gakkum) KLHK.
"KLHK kehilangan salah satu putra terbaiknya. Husnul khatimah. Segenap doa terbaik untuk keluarga yang ditinggalkan, semoga dikuatkan. Aamin," kata Siti Nurbaya lewat unggahannya di Instagram pada Minggu.
Seorang staf dari Hubungan Kemasyarakatan Gakkum KLHK mengatakan Muhammad Nur meninggal dunia karena serangan jantung.
Baca juga: Amerika dan KLHK Jalin Kerja Sama Atasi Perubahan Iklim Hingga Pelestarian Hayati
Seorang staf LHK lainnya mengatakan bahkan pada Sabtu Muhammad Nur disebut masih sempat mengoreksi dan menerbitkan rilis untuk kasus tumbuhan dan satwa liar (TSL).
Diketahui Muhammad Nur kelahiran 1967, dia meninggal dalam usia 54 tahun.
Jenazah rencananya akan dikebumikan di Makassar.
"Saat ini jenazah akan dikebumikan di Makassar," ujarnya.