Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jasa Raharja Gelar Vaksinasi JRKu untuk Percepat Herd Immunity

PT Jasa Raharja menggelar program Vaksinasi JRku di kantor Pusat PT. Jasa Raharja Jl. HR Rasuna Said Kuningan, Jakarta, Senin (26/7/2021).

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Jasa Raharja Gelar Vaksinasi JRKu untuk Percepat Herd Immunity
Surya/Ahmad Zaimul Haq
Warga maritim di wilayah Tanjung Perak mengikuti serbuan vaksinasi Covid-19 yang digelar Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) Bumimoro bekerja sama dengan Pelindo III di Gedung Gapura Surya Nusantara (GSN), Tanjung Perak, Kota Surabaya, Jawa Timur, Senin (26/7/2021). Serbuan vaksinasi Covid-19 dengan target 1.300 peserta vaksin ini juga diperuntukkan bagi masyarakat maritim yang bekerja di bidang jasa pelabuhan di Tanjung Perak. Surya/Ahmad Zaimul Haq 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Jasa Raharja menggelar program Vaksinasi JRku di kantor Pusat PT. Jasa Raharja Jl. HR Rasuna Said Kuningan, Jakarta, Senin (26/7/2021).

Kegiatan vaksinasi JRku ditujukan kepada masyarakat luas bekerja sama dengan kepolisian untuk menekan penyebaran Covid-19 dan mempercepat terbentuknya herd immunity.

Kegiatan vaksinasi tersebut dilakukan dengan prokol kesehatan ketat dan dihadiri Kabaharkam Polri Komjen Pol. Arief Sulistyanto, Kabagopsnalmed Pusdokkes Polri Kombes Pol dr Budi Heryadi dan dibuka langsung Direktur Utama PT Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantono.

Rivan menyatakan, vaksinasi ini adalah bagian vaksinasi secara nasional dan merupakan wujud kepedulian Jasa Raharja kepada masyarakat dengan harapan dapat meningkatkan vaksinisasi kepada seluruh lapisan masyarakat.

Baca juga: Menkes: Total Vaksinasi 63 Juta, Stok Vaksin di Pusat dan Daerah 22 Juta Dosis

“Harapan kami program vaksin JRKu ini dapat membantu upaya pemerintah dalam mempercepat vaksinasi bagi seluruh lapisan masyarakat." ujarnya.

Baca juga: Studi: Antibodi Vaksin Sinovac Menurun Setelah 6 Bulan, Namun Booster Dapat Membantu

Dia berharap, program vaksinasi ini dapat menciptakan Herd Immunity yang semakin baik di tengah-tengah situasi pandemi yang meningkat.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas