Beras Bansos PPKM Bantuan Kemensos Ditemukan Kuning dan Berkutu di Bangkalan
Bantuan sosial berupa beras yang ditujukan kepada warga Kabupaten Bangkalan, tidak layak konsumsi.
Editor: Choirul Arifin
"Karena itu, peran pemerintah daerah penting, jadi mohon di maklumi bahwa pemerintah daerah harus bisa membantu Kemensos mengawal program ini," tuturnya.
Mantan Bupati Trenggalek ini menyebut kejadian ini tidak terjadi di seluruh wilayah Jawa Timur tapi hanya beberapa daerah saja.
"Tolong diingat, dari seluruh Jatim yang bermasalah ada di beberapa daerah, jadi yang lainnya menerima beras dengan kualitas bagus," ujarnya.
"Tetapi yang sedikit tapi bermasalah ini harus segera ditindak cepat. Kami yakin juga kalau ini ada kaitan dengan amanah dari supplier yang tidak baik, Kemensos akan mengambil tindakan, saya yakin," sambungnya.
Emil sangat mengapresiasi respon cepat dari Pemkab Bangkalan dan berharap komunikasi seperti ini akan terus berjalan dengan baik.
Ia berterimakasih kepada bupati dan Kepala Dinas Sosial Bangkalan atas kerja cepatnya.
"Tadi pagi pagi bangun saya di info, langsung saya lapor Ibu Gubernur dan Ibu Gubernur bilang untuk menindaklanjuti dengan segera," ujarnya.
"Komunikasi kita harus cair hari-hari seperti ini. Agar cepat bergerak, sehingga ada keputusan, ada kepastian," imbuhnya.
Terakhir, Emil mengatakan, antisipasi harus dilakukan dalam melihat masalah yang terjadi karena operasi bantuan ini dibuat simultan dengan melibatkan berbagai sumber.
"Antisipasinya kita akan kumpulkan semua data ini dan pastikan suppliernya, kalau memang bener masalahnya dari supplier, ya suppliernya harus dapat sanksi agar tidak terulang kembali," tutupnya.
Artikel ini tayang di SuryaMalang.com dengan judul Wagub Emil Dardak Temukan Beras Bansos PPKM Berkutu saat Lakukan SIdak
Penulis: Fatimatuz Zahro | Editor: isy