Jelang HUT Ke-76 Kemerdekaan RI, DPP PDIP Gelar Webinar Indonesia 2045
Menurut Hasto, Indonesia harus membangun budaya intelektual dan penguasaan teknologi yang berakar pada ideologi dan kebudayaan
Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews, Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menyongsong Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia, DPP PDI Perjuangan melalui Badan Penelitian Pusat (Balitpus) menggelar webinar nasional dengan mengangkat tema Indonesia 2045: Tantangan dan Kesiapan Pencapaian, Sabtu (14/08/2021).
Webinar yang digelar secara virtual tersebut menghadirkan para narasumber yakni Menteri PPN/Kepala Bappenas Dr. Suharso Monoarfa, Katib Aam Pengurus Besar Nahdatul Ulama KH Yahya Cholil Staquf, Inisiator Gerakan 4.0 Budiman Sudjatmiko, dan keynote speaker Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
Sebagai moderator adalah mantan duta besar Indonesia untuk Mesir Helmy Fauzi.
Hasto Kristiyanto dalam sambutannya saat membuka webinar mengatakan, tantangan Indonesia 2045 mengantarkan kesiapan Indonesia menuju peradaban yang maju dan dibangun dengan pemikiran konstruktif yang harus digerakkan melalui spirit nilai-nilai ideologi Pancasila.
“Sikap PDI Perjuangan pada Kongres V PDI Perjuangan menegaskan jalan Trisakti sebagai satu-satunya pilihan untuk mewujudkan kedaulatan di bidang politik, berdikari di bidang ekonomi dan berkepribadian dalam kebudayaan,” ungkapnya.
Baca juga: Istana Gelar Geladi Kotor Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI
Selain itu, PDIP mengutamakan keberpihakannya pada rakyat marhaen dan kekuatan produksi nasional yang menopang jalannya ekonomi kerakyatan.
Baca juga: Sejarah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, Berikut Teks Proklamasi yang Ditandatangani Soekarno-Hatta
“Ibu Megawati Soekarnoputri menegaskan, gerakan PDI Perjuangan dan bangsa Indonesia harus terlaksana melalui kualitas SDM yang berdaya dan unggul, serta penguasaan teknologi dengan gagasan yang lahir dari nilai-nilai kebudayaan,” kata Hasto.
Menurutnya, bangsa Indonesia harus membuka diri melalui penguasaan ilmu pengetahuan.
Hal ini kemudian akan menjadi interaksi intelektual yang harus menjadi spirit para kader PDIP. Dan hal ini harus menjadi kewajiban bagi para kader.
Baca juga: Jadwal Susunan Acara Rangkaian Peringatan HUT ke-76 Kemerdekaan RI
“Seperti Bung Karno menegaskan, bahwa Indonesia harus membangun budaya intelektual dan penguasaan teknologi yang berakar pada ideologi dan kebudayaan yang mewarisi perjalanan bangsa menuju bangsa yang maju,” ungkap Hasto.
Pada kesempatan yang sama, Suharso Monoarfa menjelaskan terkait pembangunan dan realitas ekonomi dilihat dari setiap periode kepemimpinan.
Perjalanan ekonomi Indonesia sejak Orde Baru yang dikenal dengan commodity bom mampu tumbuh rarta-rata sebesar 7 persen, kemudian pada tahun 1998 mengalami krisis keuangan Asia.
“Kemudian pertanyaan reflektifnya, pada 2045 Indonesia nanti mau bergerak ke arah mana, sebagaimana pesan Bung Karno setiap kali berpidato terkait menuju Indonesia maju," ujar Suharso.