KSAL Siagakan 4 KRI di Laut Natuna Patroli dan Ajak Kapal Militer Asing Latihan Bersama
Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan ia selalu menyiagakan empat KRI di Laut Natuna yang merupakan wilayah strategis
Penulis: Gita Irawan
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan ia selalu menyiagakan empat KRI di Laut Natuna yang merupakan wilayah strategis.
Yudo mengatakan empat kapal perang tersebut disiagakan untuk melakanakan patroli sekaligus mengajak kapal-kapal militer asing yang melintas latihan bersama.
"Saya selalu siapkan di Natuna itu empat KRI yang standby. Seperti dulu saya sampaikan waktu awal menjadi KSAL, saya standby kan empat KRI di sana yang setiap saat melakukan patroli dan juga melaksanakan latihan dengan negara-negara yang melintas di sana," kata Yudo di Seskoal Jakarta Selatan pada Senin (23/8/2021).
Yudo mengatakan ia juga telah memerintahkan komandan-komandan KRI untuk meningkatkan latihan dengan kapal-kapal perang asing yang melintas tidak hanya di Natuna namun juga di wilayah Indonesia lainnya.
Baca juga: KRI Kerambit-627 TNI AL Tangkap Kapal Ikan Vietnam di ZEEI Laut Natuna Utara
Ia mengatakan latihan-latihan tersebut juga merupakan sarana diplomasi untuk menjaga stabilitas keamanan maritim di wilayah Indonesia.
Yudo bersyukur selama ini kapal-kapal perang asing yang kebetulan berpapasan dengan KRI, merespons positif ajakan latihan tersebut.
"Ini lah cara-cara diplomasi seperti ini tentunya untuk mengurangi ketegangan apabila terjadi konflik tadi," kata Yudo.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.