Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Terima Kontingen Paralimpiade Tokyo di Istana Bogor, Jokowi Bangga Prestasi Atlet Indonesia

Presiden mengatakan bahwa raihan medali emas kali ini mengalami lompatan yang menggembirakan. Indonesia berhasil menggondol emas pada ajang tersebut.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Terima Kontingen Paralimpiade Tokyo di Istana Bogor, Jokowi Bangga Prestasi Atlet Indonesia
Dok Agus Suparto
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kedatangan atlet Paralimpiade Tokyo 2020 di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jumat (19/9/2021). 

Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kedatangan atlet Paralimpiade Tokyo 2020 di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jumat (19/9/2021).

Dalam sambutannya Presiden mengaku bersyukur para atlet kembali ke tanah air dalam kondisi yang sehat. Ia dan rakyat Indonesia menyambut gembira kepulangan para atlet tersebut.

"Saya dan seluruh rakyat Indonesia menyambut kepulangan saudara-saudara dengan gembira, senang, dan bangga," kata Jokowi.

Jokowi sangat apresiasi perjuangan dan kerja keras kontingen yang telah berhasil meraih prestasi dan mengharumkan nama Indonesia di ajang olahraga para atlet disabilitas antar bangsa-bangsa di dunia itu.

"Tadi sudah disampaikan Menpora perolehan medali dibandingkan dengan Paralimpiade sebelumnya sebuah lompatan. Sekali lagi saya mengucapkan selamat kepada peraih medali dan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh atlet, pelatih, official, duta besar untuk kerajaan jepang dan seluruh pihak," kata Presiden.

Presiden mengatakan bahwa raihan medali emas kali ini mengalami lompatan yang menggembirakan. Indonesia berhasil menggondol emas pada ajang tersebut.

Baca juga: Hari Olahraga Nasional, Ini Catatan Prestasi Atlet Perempuan Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020

BERITA REKOMENDASI

Dalam ajang serupa 4 tahun lalu di Rio de Janeiro, Brazil, Indonesia hanya mampu membawa medali perunggu.

"Bukan hanya satu emas tapi langsung dua emas. Ini adalah sebuah lompatan dan saudara-saudara mampu membuktikan bisa dan mampu bersaing, dan selamat juga untuk para juara yang sudah mempersembahkan baik medali perak maupun perunggu," pungkasnya.

Adapun medali yang diraih Indoensia pada ajang Paralimpiade Tokyo 2020 yakni:

Dua emas yang diperoleh pasangan Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah dari para-badminton nomor ganda putri SL3-SU5.

Selain itu pasangan Leani Ratri Oktila/Hary Susanto dari para-badminton nomor ganda campuran SL3-SU5.


Tiga medali perak diperoleh Leani Ratri Oktila dari para-badminton tunggal putri SL4, lalu Dheva Anrimusthi dari para-badminton tunggal putra Standing Upper 5, dan Ni Nengah Widiasih dari para-powerlifting kelas 41 Kg putri.

Sementara itu empat medali perunggu diperoleh Suryo Nugroho dari para-badminton tunggal putra Standing Upper 5, kemudian David Jacobs dari para-tenis meja kelas 10, Saptoyogo Purnomo dari para-atletik lari 100 meter T37 putra, serta Fredy Setiawan dari para-badminton nomor tunggal putra SL4.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas