Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Helm dan Motor Yamaha NMAX Biru Jadi Petunjuk Baru Polisi Buru Pelaku Pembunuhan di Subang

Ahmad Ramadhan mengatakan, ada dugaan pelaku menggunakan kendaraan sepeda motor berwarna biru dan Avanza berwarna putih.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Helm dan Motor Yamaha NMAX Biru Jadi Petunjuk Baru Polisi Buru Pelaku Pembunuhan di Subang
WARTAKOTA/Henry Lopulalan
Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Ahmad Ramadhan. 

Lokasi mobil putih terparkir itu berjarak 500 meter dari rumah kedua korban di Kampung Ciseuti, Desa Jalan Cagak, Kecamatan Jalan Cagak, Kabupaten Subang.

Dede Sopian mengaku sempat didatangi polisi yang menanyakan keberadaan mobil putih tak jauh dari usaha pencucian mobil dan motor.

"Saya dikasih lihat rekaman CCTV sama polisi soal mobil parkir," ucap Dede, Sabtu (18/9/2021).

"Terus ada orang turun dari mobil terus langsung naik ke atas sini," dia menambahkan.

Wanita misterius itu keluar dari mobil dan sempat membuat sesuatu dari tong sampah di sekitar usaha pencucian kendaraan.

"Dia masuk terus, saya enggak tahu dia buang apaan ke tong sampah di sini," ia menambahkan.

Seingat Dede, mobil putih itu terparkir pukul 07.00 WIB pada 18 Agustus 2021.

Berita Rekomendasi

Berdasar rekaman CCTV, turun seorang wanita dari Avanza putih dan membuang bungkusan hitam ke tong sampah di dekat tempat pencucian.

"Mobilnya mobil Avanza, enggak warna silver. Orangnya memang perempuan," imbuh dia.

Pagi itu suasana masih sepi sementara usaha pencucian mobil dan motor miliknya belum buka.

Dede tidak mengetahui pasti wanita yang membuang bungkusan hitam tersebut.

"Ya memang masih pagi banget, kan sepi. Lagian juga masih tutup kan pencucian mobilnya juga," Dede menambahkan. (Tribunnews.com/Tribun Jabar/Faryyanida Putwiliani)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas