15 Ucapan Hari Ibu 22 Desember dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia, Bisa untuk Status WA & IG
Berikut 15 ucapan untuk peringati Hari Ibu 22 Desember dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia serta dapat digunakan untuk status WA & IG.
Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Inza Maliana
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ucapan untuk memperingati Hari Ibu pada 22 Desember dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia.
Hari Ibu diperingati di Indonesia setiap tanggal 22 Desember.
Peringatan ini sebagai bentuk terima kasih atas jasa seorang ibu dalam kehidupan dalam keluarga.
Kita dapat memperingatinya dengan memberikan ucapan sebagai bentuk kecintaan terhadap seorang ibu.
Baca juga: Sejarah dan Makna Hari Ibu Nasional yang Diperingati Setiap Tanggal 22 Desember
Baca juga: Kumpulan Link Twibbon dan Ucapan Hari Ibu 22 Desember, Cocok Dibagikan di Sosial Media
Ucapan tersebut dapat kamu berikan kepada ibumu sebagai bentuk penghormatan atas inspirasi yang telah diberikannya.
Selengkapnya berikut kumpulan ucapan untuk memperingati Hari Ibu 22 Desember dalam bahasa Inggris dan Indonesia dan dapat dijadikan status WA atau IG dikutip dari shutterfly.com.
1. “A Mother is your first friend, your best friend, your forever friend,” - Unknown.
“Ibu adalah teman pertamamu, teman terbaikmu, dan temanmu selamanya,” - Anonim.
2. “When you are looking at your mother, you are looking at the purest love you will ever know,” - Charley Benetto.
“Ketika kamu sedang melihat ibumu, kamu melihat sebuah bentuk cinta paling tulus,” - Charley Benetto.
3. “Mother is the heartbeat in the home and without her, there seems to be no heartthrob,” - Leroy Brownlow.
“Ibu adalah denyut jantung di dalam sebuah rumah dan tanpa dirinya, akan serasa hilang denyut tersebut,” - Leroy Brownlow.
4. “To describe my mother would be to write about a hurricane in its perfect power,” - Maya Angelou.
“Untuk mendeskripsikan ibuku ibarat sebuah tornado yang memiliki kekuatan yang luar biasa,” - Maya Angelou.
5. “Only mothers can think of the future because they give birth to it in their children,” - Maxim Grosky.
“Hanya seorang ibu yang dapat berpikir tentang masa depan karena mereka memberikannya kehidupan kepada anak-anaknya,” - Maxim Grosky.
6. “Motherhood is the biggest gamble in the world. It is the glorious life force. It’s huge and scary and it’s an act of ininite optimism,” - Gilda Radner.
“Menjadi ibu adalah sebuah pertaruhan terbesar di dunia. Itu adalah sebuah kemenangan dalam perjuangan hidup. Itu menjadi sebuah kebesaran sekaligus hal mengerikan dan juga sebuah tindakan optimis yang tak terbatas,”- Gilda Radner.
7. “My mother is a walking miracle.”- Leonardo Di Caprio.
“Ibuku adalah mukjizat yang hidup,” - Leonardo Di Caprio.
8. “Life began with waking up and loving my mother’s face,” - George Eliot.
“Hidup dimulai ketika bangun dan melihat wajah ibuku tercinta,” - George Elliot.
9. “Mother: the most beautiful word on the lips of mankind,” - Kahlil Gilbran.
“Ibu: sebuah kata yang paling indah pada ucapan tentang kebaikan,” - Kahlil Gilbran.
10. “A mother’s arms are made of tenderness and children sleep soundly in them,” - Victor Hugo.
“Lengan seorang ibu dibuat dari kelembutan dan anaknya tertidur nyenyak di dekapannya,” - Victor Hugo.
11. “A mother’s happiness is like a beacon, lighting up the future but reflected also on the past in the guise of fond memories,” - Honore de Balzac.
“Kebahagiaan seorang ibu layaknya suar yang menyinari masa depan namun juga memantulkanya pada masa lalu dalam memori samar,” - Honore de Balzac.
12.”The art of mothering is to teach the art of living to children,” - Elaine Heffner.
“Seni dalam menjadi ibu adalah mengajari anaknya tentang seni menjalani kehidupan,” - Elaine Heffner.
13.”There is no way to be a perfect mother and a million ways to be a good one.” - Jill Churchill.
“Tidak ada cara untuk menjadi ibu yang sempurna tetapi terdapat jutaan cara untuk menjadi salah satu yang terbaik,” - Jill Churchill.
14. “Motherhood: All love begins and ends there,” - Robert Browning.
“Menjadi ibu: Ketika cinta bermula dan berakhir padanya,” - Robert Browning.
15. “A mother is clothed with strength and dignity, laughs without fear of the future. When she speaks her words are wise and she gives instruction with kindness,” - Proverbs.
“Seorang ibu diselimuti oleh kekuatan dan harga diri serta kegembiraan tanpa ketakutan terhadap masa depan. Ketika dirinya berbicara maka sebuah kata bijak akan terlontarkan dan juga ia memberikan instruksi dengan kebaikan,” - Amsal.
(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)
Artikel lain terkait Hari Ibu
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.