Prabowo: Perjanjian FIR Indonesia-Singapura Saling Menguntungkan
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengatakan, kesepakatan Pelayanan Ruang Udara atau Flight Information Region (FIR) dengan Singapura, sama-sama
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengatakan, kesepakatan Pelayanan Ruang Udara atau Flight Information Region (FIR) dengan Singapura, sama-sama saling menguntungkan.
Dia menegaskan, tak ada kerugian yang dialami Indonesia dalam perjanjian tersebut.
"Saya kira enggak ada kerugian. Saling menguntungkan. Kita perlu persahabatan dan kerja sama dengan Singapura. Tetangga kita yang dekat. Jadi, saya kira ini saling menguntungkan," kata Prabowo di Kompleks Parlemen, Senayan, Kamis (27/1/2022).
Soal Indonesia hanya memegang wilayah di atas 37 ribu kaki, Prabowo menyerahkan kepada Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi untuk menjelaskan.
Baca juga: Pengamat: Kesepakatan Baru FIR Indonesia-Singapura Tak Berdampak ke Maskapai Penerbangan
Namun, menurut Prabowo yang terpenting adalah Indonesia sudah memiliki kerangka perjanjian dengan Singapura setelah sekian tahun lamanya.
"Jadi, saya kira itu mungkin yang lebih menguasai untuk penjelasan saya kira Menhub," ucapnya.
"Tapi yang penting setelah sekian puluh tahun akhirnya kita sekarang sudah ada kerangka perjanjian dan benar-benar kepentingan dua negara telah kita akomodasi," pungkas Ketua Umum Partai Gerindra itu.