Alur Pendaftaran Beasiswa LPDP Tahap 1 2022 Dilengkapi Program Beasiswa dan Jadwal
Pendaftaran LPDP 2022 Tahap 1 dilakukan pada 25 Februari hingga 27 Maret 2022 melalui laman http://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
Penulis: Devi Rahma Syafira
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Beasiswa LPDP tahap 1 tahun 2022 telah dibuka.
LPDP merupakan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan yang menangani hal terkait penyediaan beasiswa bagi putra dan putri Indonesia yang memiliki kemampuan akademik dan kemauan melanjutkan pendidikan.
LPDP berada di bawah Kementerian Keuangan.
Adapun pendaftaran LPDP 2022 Tahap 1 dilakukan pada 25 Februari hingga 27 Maret 2022 melalui laman http://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
Baca juga: Pendaftaran Beasiswa LPDP Tahap 1 2022 Segera Dibuka, Registrasi Mulai 25 Februari 2022
Baca juga: Kapan Pendaftaran LPDP 2022 Dibuka? Berikut Jadwal dan Jenis Program Beasiswanya
Alur Pendaftaran Beasiswa LPDP 2022
Berikut cara daftar beasiswa LPDP dikutip dari lpdp.kemenkeu.go.id:
1. Mendaftar secara online pada situs Pendaftaran Beasiswa LPDP:https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/
2. Melengkapi dan mengunggah semua dokumen yang dipersyaratkan pada aplikasi pendaftaran
3. Pastikan melakukan submit aplikasi pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran
4. Pastikan dokumen-dokumen pendukung seperti Surat Rekomendasi, Surat Keterangan atau yang sejenis dibuat/diterbitkan pada tahun 2022 (informasi detail terkait dokumen dapat dilihat pada booklet atau buku panduan masing-masing program)
Program Beasiswa LPDP
Berikut berbagai program beasiswa, baik di dalam atau di luar negeri, dikutip dari Beasiswa Kemenkeu:
- Program Afirmasi
Program ini khusus kelompok yang jelas dan paling berhak mendapatkannya, yakni kelompok penyandang disabilitas, prasejahtera, dan masyarakat di daerah-daerah afirmasi.