Rekam Jejak Bambang Susantono, Kepala Otorita IKN Nusantara, Pernah Jadi Wakil Menhub Era SBY
Inilah rekam jejak Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara Bambang Susantono.
Penulis: Daryono
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Inilah rekam jejak Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara Bambang Susantono.
Bambang Susantono ternyata pernah menjabat sebagai Wakil Menteri Perhubungan di era SBY.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Bambang Susantono pada Kamis (10/3/2022) sore.
Pelantikan berlangsung di Istana Negara Jakarta.
Selain Bambang, Jokowi juga melantik Donny Rahajoe sebagai Wakil Kepala Otorita IKN.
Terpilihnya Bambang Susantono sebagai Kepala Otorita IKN bisa dibilang cukup mengagetkan.
Hal ini lantaran namanya tidak masuk dalam daftar tokoh yang diprediksi sebagai Kepala Otorita IKN.
Sebelumnya, sejumlah nama yang sempat diprediksi menjadi Kepala Otorita IKN yakni Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Ridwan Kamil, Tumiyana hingga Azwar Anas.
Meski demikian, sosok Bambang Susantono sesuai dengan bocoran yang sempat dilontarkan Jokowi yakni non partai dan berpengalaman di bidang arsitek.
Untuk diketahui, Bambang Susantono merupakan lulusan Teknik Sipil dari ITB.
Ia juga memiliki gelar Master di bidang Teknis Transportasi dan gelar PhD dalam Perencanaan Infrastruktur.
Baca juga: Presiden Jokowi Minta Status Kepemilikan Tanah di Wilayah IKN Segera Diselesaikan
Baca juga: Jokowi Sebut Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN yang Baru Dilantik Merupakan Kombinasi Baik
Wakil Menteri Perhubungan, ADB hingga Momen Selfie Bersama Jokowi
Sebelum Jokowi menjadi Presiden, Bambang Susantono menjabat sebagai Wakil Menteri Perhubungan yakni di Kabinet periode kedua Presiden SBY, 2009-2014.
Setelah itu, Bambang Susantono bergabung dengan Asian Devepoment Bank (ADB) atau Bank Pembangunan Asia.