Mahfud MD: Pemerintah Sedang Siapkan Pengamanan Mudik Lebaran
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD menyatakan saat ini pemerintah sedang menyiapkan pengamanan mudik lebaran 2022.
Penulis: Gita Irawan
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD menyatakan saat ini pemerintah sedang menyiapkan pengamanan mudik lebaran 2022.
Mahfud mengatakan hal tersebut dilakukan agar masyarakat dapat mudik dengan aman dan nyaman.
Hal tersebut disampaikannya usai memimpin Rapat Koordinasi Terbatas yang dihadiri Menteri Sekretaris Negara, Menteri Dalam Negeri, Menteri Perhubungan, Kepala BIN, Panglima TNI, Kepala Staf Presiden dan Wakabaintelkam mewakili Kapolri, beserta sejumlah pejabat Eselon I Kemenko Polhukam pada Sabtu (9/4/2022).
Baca juga: Penuhi Syarat Mudik, Ratusan Warga di Pancoran Ikut Vaksinasi Polda Metro Jaya Malam Hari
"Pemerintah juga sedang menyiapkan pelayanan atau pengamanan mudik lebaran, agar masyarakat yang mau mudik agar Anda semua yang mau mudik aman dan nyaman," kata Mahfud di kanal Youtube Kemenko Polhukam RI pada Sabtu (9/4/2022).
Selain itu, kata Mahfud, memasuki minggu kedua bulan suci Ramadan ini pemerintah mengajak seluruh
masyarakat menjaga kesucian bulan yang penuh berkah ini.
Hal tersebut, kata dia, dia antaranya dapat dilakukan dengan melaksanakan ibadah secara khusyuk, tetap menerapkan protokol kesehatan dan saling menghormati satu sama lain.
"Mari kita jaga sama-sama kemaslahatan masyarakat dan kebaikan Indonesia," kata Mahfud.
Kemenhub Tegaskan Tidak Ada Penyekatan saat Periode Mudik Lebaran 2022
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menegaskan tidak ada penyekatan saat periode angkutan lebaran 2022.
Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengatakan, pihaknya memastikan tidak adanya penyekatan untuk pemudik yang memang belum memenuhi syarat melakukan perjalanan seperti mendapatkan vaksin kedua atau booster.
“Kami tidak akan melakukan penyekatan, tetapi lebih menyiapkan fasilitas pelayanan untuk masyarakat yang belum mendapatkan vaksin sebagai syarat perjalanan,” ucap Adita, Minggu (10/4/2022).
Baca juga: Penuhi Syarat Mudik, Ratusan Warga di Pancoran Ikut Vaksinasi Polda Metro Jaya Malam Hari
Ia juga mengungkapkan, tetapi vaksin yang disediakan di fasilitas ini terbatas. Jadi, masyarakat sebaiknya mempersiapkan diri sebelum melakukan perjalanan.
“Terkait fasilitas vaksin ini, kami ada menyediakannya di beberapa titik seperti rest area jalan utama yang berdekatan dengan jembatan timbang yang dilalui pemudik,” ucap Adita.