Reaksi Novel Baswedan Dituding Jadi Mentor Demo 11 April
Novel yang kini bekerja sebagai aparatur sipil negara (ASN) di Polri membantah tudingan itu.
Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ilham Rian Pratama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan dituding mementori aksi demo 11 April.
Dinukil dari cuitan Novel dalam akun Twitter @nazaqistsha, Senin (11/4/2022), Novel menyebut isu tersebut berembus melalui grup WhatsApp "Timsus BAIS".
Novel yang kini bekerja sebagai aparatur sipil negara (ASN) di Polri membantah tudingan itu.
"Sehubungan adanya pesan berantai melalui group2 WA yg mengatasnamakan "Timsus BAIS" yg menyampaikan bahwa saya sbg mentor/koord aksi terkait isu hukum dan advokasi," cuit Novel.
"Saya nyatakan bahwa isu itu TIDAK BENAR & MENGADA-ADA," imbuhnya.
Baca juga: BEM SI Pindah Lokasi Demo dari Istana ke Gedung DPR, Sebut Ingin Pastikan DPR Jalankan Konstitusi
Novel berharap, Indonesia akan tetap damai dan terbebas dari fitnah semacam itu.
"Semoga bangsa ini tetap damai dan terbebas dari fitnah2 atau propaganda seperti ini," katanya di cuitan berikutnya.
Untuk diketahui, beredar pesan di aplikasi WhatsApp, yang tertulis "Info dari Timsus BAIS, skenario settingan aksi 11 April 2022".
Pesan itu juga berisi daftar mentor atau kontributor aksi mahasiswa dengan berbagai bidang. Terlihat beberapa nama sejumlah tokoh disebut, di antaranya Novel Baswedan.
Dalam pesan itu tertulis pula Aliansi BEM seluruh Indonesia "Tagih Istana Negara".
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.