Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Lokasi Makam Eril, Ridwan Kamil Desain Rumah Terakhir Putranya, Dekat Masjid dan Sungai Kecil

'Rumah' terakhir Eril didesain sangat indah oleh Ridwan Kamil di kampung halaman Atalia Praratya.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ini Lokasi Makam Eril, Ridwan Kamil Desain Rumah Terakhir Putranya, Dekat Masjid dan Sungai Kecil
Instagram @emmerilkahn, Tribun Jabar/Lutfi AM
Ini Lokasi Makam Eril, Ridwan Kamil Desain Rumah Terakhir Putranya, Dekat Masjid dan Sungai Kecil 

Masih dalam captionnya, Ridwan Kamil menyebut hari ini yakni Hari Sabtu merupakan hari terbaik untuk membawa jenazah putrnya kembali ke 'rumah'.

"Eril, today is Saturday.

It is a good day to go home," tulisnya.

Ridwan Kamil Bersyukur Bisa Mengadzani Eril Sama Seperti Saat Sang Putra Lahir

DI RUMAH SAKIT- Ridwan Kamil saat berada di Rumah Sakit Bern, Sesaat setelah memandikan jenazah Eril. Meski sudah 14 hari hanyut di sungai Bern, namun jasad putranya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril tetap utuh saat ditemukan.
DI RUMAH SAKIT- Ridwan Kamil saat berada di Rumah Sakit Bern, Sesaat setelah memandikan jenazah Eril. Meski sudah 14 hari hanyut di sungai Bern, namun jasad putranya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril tetap utuh saat ditemukan. (Tangkapan layar Twitter/Ridwan Kamil)

Ridwan Kamil baru saja selesai memandikan anak sulungnya, Emmeril Khan Mumtadz di Rumah Sakit Bern, Swiss, Jumat (10/6/2022).

Orang nomor satu di Jawa Barat itu tampak mengenakan pakaian serba hitam dari ujung kaki hingga ujung kepala.

Berpose di depan kamera, salah satu tangan Ridwan Kamil disimpan tepat di atas dadanya.

BERITA TERKAIT

Ia berfoto pas di depan Rumah Sakit Bern setelah memandikan jenazah putranya.

"Alhamdulilah, di Rumah Sakit Bern sesaat setelah memandikan jenazah Eril," kata Ridwan Kamil dikutip TribunJakarta.com.

Ridwan Kamil bersyukur sang putra ditemukan dalam keadaan jenazah yang tersenyum dan utuh.

Tak hanya itu, Ridwan Kamil juga bersyukur bisa kembali mengadzankan sang putra seperti saat dirinya dilahirkan.

"ALHAMDULILLAH YA ALLAH,..

Akhirnya Engkau memberikan kesempatan saya untuk kembali memeluk, membelai dan memandikan anak saya sesuai syariat Islam, juga mengadzankan dengan

sempurna di telinganya persis seperti saat Eril lahir," tulis Ridwan Kamil dikutip TribunJakarta dari Instagram, pada Jumat (10/6/2022).

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas