Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menteri ATR Hadi Tjahjanto Optimistis Target 126 Juta Sertifikat Tanah Bisa Selesai

Target itu, dikatakan Hadi, yakni menyelesaikan 126 juta sertifikat tanah milik masyarakat sebagai disampaikan Presiden Joko Widodo.

Penulis: Reza Deni
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Menteri ATR Hadi Tjahjanto Optimistis Target 126 Juta Sertifikat Tanah Bisa Selesai
istimewa
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggeser posisi Sofyan Djalil dari kursi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN). Sebagai gantinya, Jokowi melantik Mantan Panglima TNI Marsekal Purnawirawan Hadi Tjahjanto di Istana Negara, Jakarta, Rabu (15/6/2022). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hadi Tjahjanto ingin segera menyelesaikan targetnya usai dilantik sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) atau Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN).

Target itu, dikatakan Hadi, yakni menyelesaikan 126 juta sertifikat tanah milik masyarakat sebagai disampaikan Presiden Joko Widodo.

"Tugas saya yang pertama adalah menyelesaikan sertifikat milik rakyat yang sampai saat ini sudah terealisasi sebanyak 81 juta. Target yang ingin kita capai 126 juta sertifikat. Oleh sebab itu, target pertama yang akan segera saya realisasikan," kata dia di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (15/6/2022).

Namun, eks Panglima TNI itu ingin lebih dulu melihat permasalahan di lapangan.

"Apakah permasalahannya itu masih K2 atau K3 itu juga akan kita selesaikan. Tentunya juga berkoordinasi dengan instansi terkait, supaya segera terealisasi untuk sertifikat milik rakyat tersebut," kata dia.

Baca juga: Perintah Jokowi Kepada Hadi Tjahjanto: Selesaikan Sengketa Tanah hingga Urusan Lahan IKN

Lebih lanjut, Hadi menyampaikan bagaimana persoalan sengketa tanah yang juga jadi atensi Presiden Jokowi.

"Sengketa tanah itu kemungkinan juga overlapping antara milik institusi atau satuan lain dengan milik rakyat. Ini yg akan kita selesaikan," kata dia.

Berita Rekomendasi

Kemudian, Hadi juga menyinggung soal lahan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang juga jadi fokusnya.

"Insyaallah dengan sinergi nantinya saya akan bekerja sama dengan instansi terkait dalam hal ini dalam mensukseskan tiga masalah tersebut, insyaallah dalam waktu dekat akan kita sampaikan target berapa hari itu akan terselesaikan," tandasnya.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas