Suasana Terkini di Gedung Kementerian ATR/BPN Jelang Serah Terima Jabatan Menteri
Hingga sekira pukul 09.25 WIB, belum terlihat kendaraan Menteri terparkir di Gedung Kementerian ATR/BPN.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Reporter Tribunnews.com, Naufal Lanten
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Suasana kantor Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) di Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, tampak lengang pada Rabu (15/6/2022) pagi.
Pantauan Tribunnews.com di lokasi sekira pukul pukul 08.35 WIB, di bagian depan gedung hingga lobby utama, belum terlihat adanya kendaraan Menteri dan Wakil Menteri ATR/BPN.
Hanya saja beberapa titik parkir kendaraan pejabat Kementerian ATR/BPN masih terpasang pelat tanda kendaraan pejabat diparkir.
Sementara itu, sejumlah petugas keamanan terlihat berjaga di pos keamanan yang terletak di bagian depan gedung, baik di pintu masuk maupun pintu keluar.
Terlihat pula para sejumlah ASN atau pegawai Kementerian ATR/BPN berdatangan masuk ke kantornya.
Tribunnews.com mencoba bertanya kepada sejumlah petugas terkait waktu kedatangan Menteri dan Wakil Menteri serta titik lokasi parkir kendaraannya.
Namun para petugas tersebut mengaku tidak tahu kapan Menteri dan Wakil Menteri ATR/BPN tiba dan memarkir kendaraan di mana.
Hanya saja terdapat tempat parkir untuk kendaraan Wakil Menteri ATR yang berada di bagian depan gedung dekat lobby utama.
Hingga sekira pukul 09.20 WIB, terlihat kendaraan pejabat sudah terparkir di depan Gedung Kementerian, termasuk kendaraan Wakil Menteri ATR/BPN.
Namun hingga sekira pukul 09.25 WIB, belum terlihat kendaraan Menteri terparkir di Gedung Kementerian ATR/BPN.
Tribunnews.com juga telah mengonfirmasi sumber Kementerian ATR/BPN.
Info sementara, sore nanti akan dilakukan serah terima jabatan menteri.
Namun sumber tersebut tidak menjelaskan lebih lanjut waktu serah terima jabatan itu.
"Rencana sore abis acara Istana ada pisah sambut," ujar sumber tersebut.
Sebelumnya, terdapat setidaknya empat orang yang mendadak dipanggil presiden ke Istana pada Selasa (14/6/2022) petang kemarin.
Keempat orang tersebut yakni Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil, Wakil Menteri ATR/BPN Surya Tjandra, dan Mantan Panglima TNI Marsekal Purnawirawan Hadi Tjahjanto.
Baca juga: BREAKING NEWS: Jokowi Reshuffle Kabinet Pukul 14.00 WIB Siang Ini, Ada 2 Nama Menteri Baru
Kemarin Presiden juga bertemu sejumlah Ketum Parpol di antaranya yakni Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.
Dikabarkan pula, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melakukan perombakan kabinet (Reshuffle) pada Rabu (15/6/2022) siang.
Berdasarkan sumber Tribunnews di pemerintahan, pelantikan akan dilakukan pada pukul 14.00 WIB.
Sumber tersebut mengatakan ada dua nama menteri baru yang akan dilantik.
Mereka yakni Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Mantan Panglima TNI Marsekal purnawirawan Hadi Tjahjanto.
"Iya dua (direshuffle)," ujar sumber tersebut.
Zulkifli disebut akan menempati pos Menteri Perdagangan menggantikan Muhammad Lutfi.
Sementara Hadi menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menggantikan Sofyan Djalil.
"Mendag Pak Zul sebagai (Zulkifli Hasan). Pak Hadi sebagai Menteri ATR," kata dia.