Nasdem Sudah Kantongi 3 Nama Capres: Akan Diumumkan Malam Ini, Bergegas Jalin Koalisi
Ketua Umum Nasdem Surya Paloh akan mengumumkan tiga nama calon presiden (capres) Nasdem nanti malam.
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - DPP Partai Nasdem telah selesai menggelar rapat pleno penentuan kandidat calon presiden (capres), Kamis (16/6/2022) malam.
Pihaknya menyatakan sudah mengantongi tiga nama capres untuk diusulkan ke Ketua Umum Nasdem Surya Paloh.
Surya Paloh akan mengumumkan nama ketiganya nanti malam.
Pernyataan tersebut disampaikan Ketua DPP Partai Nasdem Willy Aditya.
Baca juga: Kepindahan Wahidin Halim ke NasDem Dikaitkan dengan Pilgub Banten, Begini Respons Demokrat
"Steering committee sudah memutuskan dan 3 nama sudah ada. Nanti jam 20.00 WIB kita akan serahkan secara langsung,"
"Ketua Steering Comittee dalam hal ini kakak Prananda Surya Paloh akan menyerahkan secara langsung kepada ketum," kata Willy, Jumat (17/6/2022) dilansir Kompas.com.
Lanjut Willy menyebut, dari ketiga nama capres itu tidak ada yang berasal dari Partai Nasdem.
"Tunggu saja. Yang penting ini bukan voting, semalam kami bermusyawarah, kami bermufakat, kami sudah punya nama di kantong,"
Baca juga: Namanya Masuk Usulan Capres dari Partai Nasdem, Ganjar Pranowo: Saya PDI Perjuangan
"Tiga-tiganya kader terbaik Republik Indonesia," ucapnya.
Ia juga mengatakan, ketiga nama tersebut akan dikerucutkan lagi.
Surya Paloh nantinya hanya akan memilih satu dari tiga capres yang diusulkan ini.
"Semoga sebelum akhir tahun sudah ada satu nama," imbuh Willy.
Nasdem Segera Jalin Koalisi dengan Parpol Lain
Lanjut Willy, dengan diumumkannya ketiga nama capres nanti malam, Partai Nasdem segera berkomunikasi dengan partai lain untuk berkoalisi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.