Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi CBT UM UGM Tahun 2022, Akses di um.ugm.ac.id
Peserta dapat mengecek pengumuman hasil seleksi CBT UM UGM 2022 melalui laman resmi https://um.ugm.ac.id/.
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara mengecek pengumuman hasil seleksi Computer Based Test (CBT) UM UGM Tahun 2022.
Hasil seleksi Computer Based Test (CBT) UM UGM telah diumumkan Selasa (12/7/2022) pukul 14.00 WIB, kemarin.
Peserta dapat mengecek pengumuman hasil seleksi CBT UM UGM melalui laman resmi https://um.ugm.ac.id/.
Hasil seleksi UM UGM ini mengkombinasikan nilai/skor CBT UM UGM 2022 yang diselenggarakan oleh UGM dan nilai/skor UTBK-SBMPTN 2022.
Baca juga: Akses pengumuman.spmb.unsoed.ac.id, Simak Cara Cek Pengumuman SPMB Mandiri Unsoed 2022
Cara Cek Pengumuman CBT UM UGM Tahun 2022:
1. Buka laman https://um.ugm.ac.id/;
2. Masukkan nomor peserta (10 digit tertera pada kartu peserta);
3. Kemudian, masukkan tanggal lahir (sesuai dengan kartu ujian);
4. Klik "Lihat Hasil Seleksi".
Setelah itu, sistem akan menampilkan pengumuman hasil seleksi CBT UM UGM 2022.
Bagi peserta yang dinyatakan lolos seleksi, maka tahap selanjutnya adalah Registrasi.
Prosedur Registrasi untuk jalur CBT UM UGM 2022 dapat dilihat di laman https://um.ugm.ac.id/ tanggal 13 Juli 2022 pukul 13.00 WIB.
Baca juga: Pengumuman Hasil Seleksi Ujian Mandiri UNDIP 2022 Hari Ini 13 Juli, Akses di pmb.undip.ac.id
Baca juga: Syarat Pendaftaran Utul UGM 2022 dan Cara Daftar Ujian Tulis UGM, Kuota Kursi Tes Terbatas
Perlu diketahui, Computer Based Test (CBT) UM UGM 2022 hanya diperuntukkan bagi peserta lulusan SMA/SMK/MA/Paket C atau sederajat Tahun 2022, 2021, dan 2020.
Masing-masing peserta dapat memilih 2 (dua) program studi pada Program Sarjana dan/atau Program Sarjana Terapan.
Kelompok ujian CBT UM UGM juga terbagi menjadi 3 jenis, yaitu:
1. Kelompok Ujian Sains dan Teknologi (Saintek)
2. Kelompok Ujian Sosial dan Humaniora (Soshum)
3. Kelompok Ujian Campuran (Saintek dan Soshum).
Setiap peserta ujian hanya diperbolehkan untuk mengikuti salah satu jenis kelompok ujian saja.
(Tribunnews.com/Latifah)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.