Keakraban AHY, Surya Paloh, dan Sohibul Iman di Pernikahan Putri Anies Baswedan, Ini yang Bicarakan
ketua Umum Partai Demokrat AHY Ketua Umum Nasdem Surya Paloh dan mantan Presiden PKS, Sohibul Iman di acara pernikahan anak Anies Baswedan.
Editor: Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menghadiri resepsi pernikahan putri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, yang berlangsung di Putri Duyung Resort, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (29/7/2022).
“Malam ini, saya menghadiri resepsi pernikahan putri dari sahabat saya Mas Anies Baswedan dan Mbak Fery Farhati yaitu Mutiara Baswedan dan Ali Saleh di Ancol, Jakarta,” kata AHY.
Ketum AHY mengaku ikut berbahagia dan mendoakan semoga kedua mempelai menjadi keluarga yang sakinah, mawadah dan warahmah, serta dikaruniai keturunan yang soleh dan solehah.
Dalam kesempatan itu, AHY juga bersilaturahmi dengan tamu undangan lainnya yang hadir. Tampak hadir Presiden Joko Widodo beserta Ibu Negara dan Wakil Presiden Maruf Amin beserta istri.
Terlihat juga Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) turut hadir.
Demikian juga dengan Wakil Presiden RI periode ke-10 dan Ke-12 Jusuf Kalla bersama istri.
Hadir pula sejumlah pejabat dan pimpinan kementerian/lembaga lainnya serta politisi, dan pimpinan partai politik.
Di antaranya Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Ketua Mahkamah Konstitusi Anwar Usman, Ketua MPR Bambang Soesatyo, Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoe, Menteri Kelautan dan Perikanan 2014-2019 Susi Pudjiastuti, dan para pejabat lainnya.
“Senang sekali dalam acara tadi, sekaligus saya bersilaturahmi dan bertemu dengan para tokoh senior, para mentor politik, para sahabat mitra demokrasi. Barokallah insya Allah,” kata AHY.
Ketum AHY didampingi Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya juga sempat berbincang akrab dengan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh dan mantan Presiden PKS, Sohibul Iman, ketika bertemu.
"Bertiga mereka pun beralih duduk bersama di meja VVIP selama beberapa waktu sambil berdiskusi serius," kata Kepala Badan Komunikasi Strategis/Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra.
Baca juga: Jokowi, AHY, Surya Paloh, hingga Prabowo Hadiri Pernikahan Putri Anies, Cak Imin: Pimpinan Kumpul
Tampak kedekatan dan chemistry yang semakin terjalin di antara ketiganya.
Dalam diskusi bertiga ini, pembicaraan di antaranya lebih banyak mengenai situasi bangsa terkini dan kesulitan yang sedang dihadapi rakyat.
"Kalau terkait koalisi, sempat dibahas tipis-tipis saja. Termasuk rencana pertemuan ke depannya," kata Herzaky.