Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapan BSU Tahap II Cair? Ini Jadwal dan Cara Cek Status Penyaluran via HP, Klik kemnaker.go.id

Jadwal pencairan BSU Rp 600 ribu tahap II. Inilah cara cek status penyaluran dengan klik kemnaker.go.id di HP.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in Kapan BSU Tahap II Cair? Ini Jadwal dan Cara Cek Status Penyaluran via HP, Klik kemnaker.go.id
Kolase Tribunnews.com/Sri Juliati
Notifikasi BSU sudah masuk ke rekening BNI dan status status penyaluran BSU tahap II. Inilah jadwal pencairan BSU Rp 600 ribu tahap II. Inilah cara cek status penyaluran dengan klik kemnaker.go.id di HP. 

Selain melalui bank, penyaluran BSU 2022 akan dilakukan melalui PT Pos Indonesia.

Penyaluran melalui PT Pos Indonesia disampaikan melalui surat pemberitahuan kepada penerima BSU sebagai dasar pencairan dana BSU.

Untuk pengecekan status penyaluran BSU 2022 melalui kemnaker.go.id, pekerja harus mempunyai akun terlebih dahulu.

Dikutip dari informasi resmi, sebelum melakukan pendaftaran akun di kemnaker.go.id, Anda harus menyiapkan sejumlah dokumen seperti KTP, alamat e-mail, dan nomor handphone aktif.

Inilah cara pendaftaran akun di laman Kemnaker:

1. Akses laman https://account.kemnaker.go.id/auth/login

2. Pada halaman login, Anda dapat klik tombol 'Daftar Sekarang'

Berita Rekomendasi

3. Masukkan Nomor Induk Kependudukan atau nomor KTP, nama lengkap, dan nama ibu kandung

4. Setelah itu isikan alamat e-mail dan nomor handphone yang masih aktif, serta password untuk login dan mengakses layanan di Kemnaker

6. Jika seluruh data pengisian telah benar, klik 'Daftar Sekarang' Anda akan mendapatkan kode OTP melalui SMS.

Kode ini digunakan sebagai verifikasi akun Pendaftaran.

Apabila registrasi akun telah selesai, Anda dapat login atau masuk dengan nomor handphone atau email dan password yang telah dibuat.


Setelah berhasil membuat akun, inilah cara cek penerima BSU Rp 600 Ribu di bsu.kemnaker.go.id:

1. Kunjungi website kemnaker.go.id atau klik link ini

2. Login ke dalam akun Anda.

3. Lengkapi profil biodata diri Anda berupa foto profil, tentang Anda, status pernikahan dan tipe lokasi.

Setelah itu, Anda akan mendapatkan notifikasi yang menerapkan tiga tahapan penyaluran BSU 2022.

(Tribunnews.com/Sri Juliati) (Kompas.com)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas