BSU Tahap 4 Cair! Segera Cek Notifikasi kemnaker.go.id atau bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id
BSU tahap 4 sudah cair mulai hari ini, segera cek notifikasi kemnaker.go.id atau bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk lihat status pencairannya.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - BSU tahap 4 sudah mulai cair hari ini, Senin (3/10/2022).
Bantuan subsidi upah/gaji (BSU) untuk pekerja kini telah memasuki tahap keempat pencairan.
Dikutip dari kompas.com, jadwal pencairan BSU ini disampaikan oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Anwar Sanusi.
Masing-masing penerima BSU akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 600.000.
BSU akan disalurkan kepada penerima melalui bank Himbara, Bank Syariah Indonesia (Khusus untuk Provinsi Aceh), serta PT. Pos Indonesia untuk yang tidak memiliki rekening di Bank HIMBARA.
Bagi pekerja yang memenuhi syarat sebagai calon penerima BSU dapat segera mengecek notifikasi status pencairannya secara online.
Cek status penerima dan pencairan BSU melalui kemnaker.go.id atau bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id.
Baca juga: Tahap 4 BSU 2022 Cair Hari Ini, Simak Cara Cek Status Pencairan di www.kemnaker.go.id
Cek Status Pencairan BSU Melalui kemnaker.go.id
1. Buka laman resmi kemnaker.go.id
2. Jika belum memiliki akun, lakukan pendaftaran terlebih dahulu
3. Klik Daftar Akun
4. Setelah itu lengkapi data pendaftarannya
5. Lakukan aktivasi akun dengan menggunakan kode OTP yang telah dikirimkan ke nomor handphone
6. Terakhir login ke akun Kemnaker