Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PROFIL Prabowo Subianto yang Tepat Pada Hari Ini Berulang Tahun ke-71

Simak Profil Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang tepat pada hari ini berulang tahun ke-71 Senin 17 Oktober 2022, serta sepak terjang kariernya.

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in PROFIL Prabowo Subianto yang Tepat Pada Hari Ini Berulang Tahun ke-71
Kolase Tribunnews
Prabowo Subianto - Simak Profil Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang tepat pada hari ini berulang tahun ke-71 Senin, 17 Oktober 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah profil Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang tepat pada hari ini berulang tahun ke-71 Senin (17/10/2022).

Prabowo Subianto lahir di Jakarta, pada tanggal 17 Oktober 1951.

Letnan Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto atau kerap disapa Prabowo, saat ini menjabat sebagai Menteri Pertahanan (Menhan).

Dikutip dari laman kemhan.go.id, Prabowo dilantik menjadi Menhan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada tanggal 23 Oktober 2019.

Menhan Prabowo bertugas dalam Kabinet Indonesia Maju untuk masa jabatan 2019-2024.

Selain menjabat sebagai Menhan, Prabowo juga merupakan ketua umum Partai Gerindra.

Baca juga: Link Twibbon Hari Ulang Tahun Prabowo 2022, Beserta Cara Buat dan Bagikan di Media Sosial

Ia menjabat sebagai Ketua Umum Partai Gerindra sejak 20 September 2014.

Berita Rekomendasi

Lantas siapa sosok Prabowo Subianto ini?

Tribunnews berhasil merangkum profil Prabowo Subianto dari berbagai sumber, simak lengkapnya berikut ini.

Profil Prabowo Subianto

Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto adalah anak dari pasangan Soemitro Djojohadikusumo dan Dora Marie Sigar.

Ia merupakan anak ketiga dari empat bersaudara.

Kedua kakaknya adalah perempuan yang bernama Biantiningsih Miderawati dan Maryani Ekowati.

Prabowo juga memiliki satu adik laki-laki, bernama Hashim Djojohadikusumo.

Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto di Unhan RI, Kompleks IPSC Sentul Bogor pada Senin (19/9/2022).
Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto di Unhan RI, Kompleks IPSC Sentul Bogor pada Senin (19/9/2022). (Istimewa)
Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas