Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Waspadai Gagal Ginjal Akut di Jakarta, Heru Budi: Uji Obat Labkesda Semua Daerah Harus Disamakan!

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melakukan upaya antisipasi kasus gagal ginjal akut di Jakarta dengan menyamakan sistematika uji obat

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Daryono
zoom-in Waspadai Gagal Ginjal Akut di Jakarta, Heru Budi: Uji Obat Labkesda Semua Daerah Harus Disamakan!
Fahmi Ramadhan/Tribunnews.com
Konferensi pers Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran dan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Polda Metro Jaya. 

"Angka kematiannya sampai 55 persen, dan saat ini sudah tercatat 208 kasus dengan kematian 55 persen," kata Juru Bicara Kemenkes, dr Mohammad Syahril, Jumat (21/10/2022).

Lebih lanjut, kata Syahril, Kemenkes tengah berkoordinasi dengan Badan Pengawasan Obat dan Minuman (BPOM) untuk memastikan kandungan obat-obatan yang beredar di masyarakat. 

Syahril juga meminta dokter dan apotek untuk tidak memberikan obat-obatan jenis sirop, sementara waktu.

Ini dilakukan untuk mengantisipasi bertambahnya kasus penyakit gagal ginjal akut pada anak.

Baca juga: 4 Pasien Gangguan Ginjal Respons Positif Pada Obat Antidotum, Menkes Bakal Datangkan dari Singapura

Kemenkes Impor Obat dari Singapura

Menteri Kesehatan (Menkes) Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyebut pemerintah telah mengimpor obat untuk gagal ginjal akut dari Singapura.

Obat tersebut juga sudah diuji di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

Berita Rekomendasi

Obat antidotum ini juga dipastikan aman bagi tubuh.

"Sekarang sudah ditemui obatnya, RSCM sebagai tim ahli ginjal nasional kita datangkan obatnya dari Singapura."

"Dan kita coba dan (hasilnya menunjukkan dari) 6 pasien, 4 positif responsif," ujar Budi Gunadi, Jumat (21/10/2022), seperti dilansir Kompas.com.

Budi mengatakan, pemerintah akan mendatangkan obat tersebut dalam jumlah yang masif.

Baca juga: Pemerintah Diingatkan Pentingnya Sarana Prasarana Faskes untuk Respons Kasus Ginjal Akut Anak

"Jadi obat ini setelah kita lihat positif kita akan segera datangkan dalam jumlah yang cukup banyak untuk bisa disebarkan ke seluruh Rumah Sakit."

"Obat-obatan sudah teridentifikasi dan sudah kita tes dalam sampel tertentu aman dan relatif aman sekarang," lanjut Budi.

Lebih lanjut, kata Budi, obat-obatan tersebut akan disebar ke seluruh provinsi di Indonesia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas