Irjen Krishna Murti Tunjukkan Senyum Kapolri yang Disebut Jarang Terlihat, Sebut Amanah adalah Beban
Irjen Pol Krishna Murti kembali mengingat senyuman Kapolri yang disebut jarang terlihat, singgung soal amanah adalah beban dan tanggung jawab.
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
"Apapun di dunia ini datangnya hanya karena Allah SWT.
Negara memberikan amanah kepada seseorang, bukanlah hak,
tapi menjadi beban dan tanggung jawab yg harus dituntaskan kepada seluruh rakyat Indonesia. Titik.
Btw:
Senyum bapak Kapolri hari ini makin membuat kami yakin,
bahwa ratusan ribu anggota Polri diseluruh Indonesia harus bisa menjadi representasi kehadiran negara untuk mewujudkan Kemanusiaan yang adil
dan beradab dan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.. #kmupdates @listyosigitprabowo," tulis akun @krishnamurti_bd91.
Selain foto dirinya bersama Kapolri, Krishna Murti juga mengunggah momen dalam acara pelantikan kala itu.
Baca juga: Harta Kekayaan Brigjen Krishna Murti yang Promosi jadi Kadiv Hubinter, Total Hanya Rp 3,3 Miliar
Sebelumnya, dengan potret yang sama, Krishna Murti menyebut senyuman Kapolri yang sudah jarang terlihat.
Demikian dituliskan Krishna Murti dalam sebuah unggahan di Instagram @krishnamurti_bd91.
"Sudah lama tidak melihat senyum beliau.
Hari ini beliau senyum lihat saya.
Mudah2an saya selalu bisa membuat siapapun tersenyum.
Saya mengenal beliau adalah pribadi yg penuh kasih.
Sangat menyayangi anggotanya, sayang masyarakat Indonesia.
Namun dalam kelembutannya ada ketegasan yg luar biasa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.